MOTOR Plus-online.com - Polytron Fox R jadi salah satu motor listrik yang dijual di Indonesia International Motor Show atau IIMS 2023.
Booth Polytron sendiri lokasinya di Hall C1 JIExpo Kemayoran, Jakarta Pusat.
Motor anti minum bensin ini dijual seharga Rp 20.500.000 untuk On the Road Jakarta.
Namun harga tersebut hanya untuk sistem sewa baterai, bukan beli.
Sementara kalau brother beli tanpa sistem sewa, harga baterainya saja Rp 18 juta.
Collins Jonathan selaku Sales Specialist EV Polytron menjelaskan, sistem sewa baterai ini dapat menekan harga Fox R.
"Kalau beli termasuk baterai bisa Rp 30 jutaan, dengan sistem sewa baterai bisa Rp 20 jutaan," ujar Collins kepada MOTOR Plus-online, Rabu (22/2/2023).
"Untuk sistem sewa dikenakan Rp 200 ribu per bulan," sambungnya.
Baca Juga: Kondisi Ini Yang Bikin Garansi Polytron Fox R Hangus Tak Berlaku
Dengan sistem sewa, kata Collins, baterai Polytron sudah mendapat garansi.
"Garansi seumur hidup, kalau rusak tinggal tukar," sambung Collins.
"Baterai motor listrik pasti akan degradasi atau penurunan daya, misal dicharge cuma sampai 80% enggak bisa sampai full," tambahnya.
"Jika mendapat baterai yang cacat pabrik atau degradasi bisa langsung ditukar, tidak perlu beli" lanjutnya.
Menurut Collins, hal ini memudahkan pengendara karena perawatan baterai jadi tanggung jawab Polytron.
Sekedar info, sampai hari ke-7 IIMS 2023 sebanyak 20 unit Polytron Fox R sudah terjual.
Penulis | : | Ardhana Adwitiya |
Editor | : | Ahmad Ridho |
KOMENTAR