Fabio Quartararo Ganti Nomor Di MotoGP 2023, Masih Pakai Yang Lama Sih

Joni Lono Mulia - Minggu, 26 Februari 2023 | 11:55 WIB
Yamaha Motor Racing Srl/Luigi Soldano, IG FabioQuartararo20
Fabio Quartararo (kiri) pamer font baru angka 20 di MotogP 2023 sementara font angka 20 di crankshaft starter dan motor garuk tanah buat latihan masih font lama

MOTOR Plus-online.com - Fabio Quartararo sejak launcing skuat Monster Energy Yamaha MotoGP 2023, (17/1/2023) perkenalkan font nomor 20 baru, seperti kode tak bisa move on masih juga pakai angka yang lama.

Fabio Quartararo masih mengandalkan angka 20 menjadi nomor start di MotoGP 2023.

Sebagai info angka 20 sudah jadi andalan Fabio Quartararo sejak berkarier di MotoGP mulai kelas Moto3 musim 2015.

Nah, Fabio Quartararo di launching skuat Monster Energy Yamaha MotoGP 2023 di Jakarta, (17/1/2023) tampil dengan font angka 20 yang baru.

Angka 20 itu lebih dinamis terlihat dari garis miring ketimbang garis lurus seperti font angka 20 di musim sebelummya.

Baca Juga: Fabio Quartararo Kebelet Tes Pramusim MotoGP 2023 Portimao, Kenapa Gitu?

Pantauan MOTOR Plus-online perubahan font angka 20 yang jadi nomor start Fabio Quartararo gak konsisten alias belum sepenuhnya diterapkan.

Jadi Fabio Quartararo seolah gak bisa move on dengan font angka 20 yang baru di MotoGP 2023 dan masih tetap ketergantungan dengan font yang lama.

Hal itu tampak di tes pramusim MotoGP Sepang 2020 lalu dan juga saat pembalap kelahiran 20 April 1999 latihan motocross.

Angka 20 yang tertera di motor MotoGP Yamaha M1 2023 sudah pakai font yang baru (lihat foto).

Namun begitu, MOTOR Plus-online sempat melihat stiker angka 20 yang nempel di crankshaft starter motor MotoGP masih yang lama.

Begitu juga font angka 20 yang terpampang di motor motocross Fabio Quartararo saat latihan juga masih pakai font yang lama.

Apakah itu kode Fabio Quartararo masih belum bisa move on dari font angka 20 yang lama atau belum sempat ganti dengan font angka 20 yang baru?

Baca Juga: Jadi Penasaran Beda Motor Yamaha M1 2023 Dengan Tahun Lalu Pas Launching Skuat Yamaha MotoGP Di Jakarta

Source : Berbagai sumber
Penulis : Joni Lono Mulia
Editor : Joni Lono Mulia


KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular