Driver Ojol Pakai Tenaga Dalam Cari Orang Tenggelam Di Sungai, Damkar Gigit Jari

Albi Arangga - Senin, 27 Februari 2023 | 17:30 WIB
Instagram/dramaojol.id
Detik-detik driver ojol mencari orang tenggelam di sungai modal tenaga dalam.

MOTOR Plus-Online.com - Sebuah video memperlihatkan seorang driver ojol mencari orang tenggelam dengan menggunakan tenaga dalam.

Petugas pemadam kebakaran atau bagian tim SAR bisa dibuat gigit jari oleh driver ojol satu ini.

Serasa enggak perlu effort berlebih, driver ojol ini punya cara yang dianggap 'sakti' untuk bisa menemukan orang tenggelam.

Bukan dengan tali, pelampung, perahu karet dan sebagainya.

Driver ojol ini cukup dengan meraba sungai untuk bisa menemukan orang tenggelam.

Momen tersebut pun sempat direkam oleh warga sekitar.

Hingga videonya diunggah oleh akun Instagram @dramaojol.id.

"Makin kesini emang makin serba bisa dah ojol, nyaingin damkar," demikian keterangan pada video tersebut.

Baca Juga: Aksi Heroik Driver Ojol Gagalkan Transaksi Barang Haram Bikin WN India Geram

Gokil sih ini driver ojol, tapi apa benar driver ojol ini berhasil menemukan orang tenggelam di sungai tersebut?

Buat yang penasaran dengan videonya bisa lihat di bawah ini.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by Drama Ojek Online Indonesia (@dramaojol.id)

Video tersebut menuai reaksi dari para netizen.

"Waah keren nih, abang ojolnya bs kali munculin temen gw yg punya hutang. soalnya temen gw jg ngilang seperti ditelan bumi," tulis @neng.fatma.

"Perlu nih dipake jasanya buat nyariin temenku yg hilang setelah ngutang," tulis @shanty.etm.

"Kalimat nya paling gini "ini gak jauh ini masih deket" tapi gak ketemu wkwk," tulis @canigiageaa.

"Status pengiriman : driver sedang menuju alam bawah sadar," tulis @faachrii.ai.

"dr strange akhirnya muncul.. selama ini nyamar jd ojol..," tulis @iam.handoyo.

Penulis : Albi Arangga
Editor : Joni Lono Mulia


KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular