MOTOR Plus-online.com - Balap WSBK Mandalika 2023 di Sirkuit Mandalika, Lombok, Nusa Tenggara Barat (NTB) telah berakhir akhir pekan kemarin (3-5/3/2023).
Sirkuit dengan nama resmi Pertamina Mandalika International Circuit itu punya tantangan bagi para pembalap WSBK.
Salah satu tantangan adalah suhu panas dan kelembapan udara.
Mengutip website WorldSBK.com, suhu Sirkuit Mandalika saat gelaran WSBK dapat melebihi 30 derajat Celcius.
Selama WSBK Mandalika 2023, para pembalap menceritakan tantangan berkendara di cuaca panas dan lembap.
Pada hari Jumat (3/5/2023), suhu udara mencapai 33 derajat Celcius dengan kelembapan 54% tercatat pada sesi Free Practice 2 sore.
Kemudian hari Sabtu (4/5/2023), suhu udara tertinggi 31 derajat Celcius selama sesi Superpole dengan kelembapan di atas 60%.
Soal berapa banyak berat badan yang hilang, begini cerita para pembalap WSBK.
Baca Juga: Fakta Superbau Di WSBK Mandalika 2023, Kalah Super Dari Pembalap Ini
“Saya harap tidak terlalu banyak karena pembalap lain bisa marah kepada saya,”, canda Alvaro Bautista.
Penulis | : | Ardhana Adwitiya |
Editor | : | Aong |
KOMENTAR