MOTOR Plus-online.com - Duit logam atau receh dijual ratusan juta bikin geger media sosial hingga muncul spekulasi disangka terbuat dari emas.
Benar terbuat dari emas ini uang koin termahal di Indonesia diakui Bank Indonesia beredar buat umum lekas ketahui.
Bulan lalu muncul postingan facebook yang menyatakan uang koin Rp1000 gambar kelapa sawit dijual puluhan juta.
Pro dan kontra pun muncul ada yang percaya dan ada pula yang bilang kabar tersebut hanya hoak.
Bahkan sempat beredar juga kabar uang koin yang berwarna kuning dibuat perhiasan karena warnanya tidak pudar seperti emas.
Uang koin yang dibikin jadi perhiasan semacam cincin tersebut dijual di e-comerce dan harganya memang naik karena ada ongkos produksi.
Terlepas dari uang koin yang jadi pro dan kontra tersebut, Bank Indonesia (BI) memang pernah mengeluarkan uang koin yang terbuat dari emas.
Bahkan uang koin atau uang logam yang terbuat dari emas ini ada yang termahal di Indonesia.
Baca Juga: Koin Rp 500 Gambar Melati Banyak Dibikin Perhiasan, Ternyata BI Pernah Edarkan Uang Logam dari Emas
Baca Juga: Pemotor Honda Vario Curi Uang Koin Pecahan Rp 500 Di SPBU Pertamina Klaten
Adapun uang logam termahal dari emas versi Bank Indonesia yaitu Uang Rupiah Khusus atau URK pecahan Rp 850.000.
Uang koin pecahan Rp 850.000 ini jadi uang termahal yang dikeluarkan oleh BI.
Dilabsir daru situs BI, uang koin tersebut berbahan dasar logam emas dengan menggunakan teknik cetak proof.
Bahan logam emas itu berkadar 23 karat, dengan berat 50 gram, diameter 35 mm, dan ketebalan 2,78 mm.
Uang koin termahal Indonesia tersebut, telah masuk ke dalam daftar uang koin khusus yang pernah diterbitkan BI.
Uang koin ini diterbitkan pada tahun 1995, dalam rangka peringatan kemerdekaan Republik Indonesia (RI) ke-50.
Detail uang koin termahal Indonesia itu bergambar belakang Presiden ke-2 Indonesia yakni Soeharto, dengan logo DHN - 45 serta 50 bintang melingkari gambar utama teks "LIMA PULUH TAHUN KEMERDEKAAN REPUBLIK INDONESIA".
Sedangkan gambar muka uang koin termahal RI itu ada lambang negara burung garuda dengan 50 bintang melingkari gambar utama teks "BANK INDONESIA".
Kemudian, sampingnya terdapat 5 (lima) garis di empat tempat yang berbeda.
Logo Peruri bagian samping teks "50 g" dan nomor seri yang terdiri dari 5 angka.
KOMENTAR