MOTOR Plus-Online.com - Aerodinamika memang terkesan menjadi perangkat yang vital pada motor MotoGP dalam beberapa tahun terakhir.
Tak pelak perkembangan dan inovasi yang dilakukan setiap pabrikan motor di MotoGP selalu terarah dan kerap membuat penikmat MotoGP geleng-geleng kepala.
Tren sayap depan yang melebar layaknya mobil F1 semaki berkembang dua tahun terakhir, terlebih bisa meningkatkan down force dan berpengaruh pada top speed motor.
Aprilia Racing Team memiliki Direktuk Teknik, Romano Albesiano yang juga mantan tim teknis di Scuderia Ferrari F1 Team.
Pada tes MotoGP Portugal 2023 di sirkuit Portimao (11-12/3/2023), Aprilia Racing Team memasangkan perangkat aerodinamika yang tidak biasa di RS-GP tahun ini.
Seperti memasangkan winglet di tabung suspensi depan, sehingga bisa menekan garpu depan lebih rendah karena tekanan angin.
Diharapkan bisa membuat motor semakin rendah saat di trek lurus dan menambah kecepatan maksimal dari motor.
Lalu titik tidak biasa lainnya yang dipasangkan perangkat aerodinamika pada Aprilia RS-GP 2023 adalah di swing arm.
Dengan memasangkan aero pada swing arm memang bertujuan untuk menimbulkan dirt air atau udara kotor, jika berkaca pada istilah di F1.
Baca Juga: Marc Marquez Kesal Honda Masih Bobrok Di Tes Pramusim MotoGP 2023 Portugal
Dirt air artinya angin panas yang dihembuskan ke bagian belakang kendaraan, dengan tujuan kendaraan di belakang tidak mudah mendahului lewat aliran slipstream.
"Beberapa perangkat aerodinamika memang kami tes, karena Portimao adalah lokasi yang tepat untuk melakukan tes pada semua perangkat ini," urai Romano Albesiano, Direktur Teknik Aprilia Racing.
"Kami harus menambah beberapa puluh kilometer lagi untuk mendapatkan hasil yang signifikan, setelah itu kami akan memutuskan mana yang akan kami bawa ke balapan," imbuhnya dari GP One.
Satu titik lagi adalah pada bagian buritan belakang, di mana ada sayap ala spoiler mobil GT yang dipasang tepat di atas kamera.
Tidak seperti Ducati dan Honda yang memasang aero berbentuk tanduk Stegosaurus, Aprilia lebih memilih bentuk spoiler ala mobil di bagian belakang.
Baca Juga: Kapolres Baru Kota Bekasi Bakal Mendata Debt Collector Agar Tak Bikin Resah
Penulis | : | Didit Abdillah |
Editor | : | Joni Lono Mulia |
KOMENTAR