Komunitas Motor Trail Buka Donasi Untuk Kerusakan Ranca Upas, Langsung Diserang Netizen

Indra Fikri - Senin, 13 Maret 2023 | 08:56 WIB
Instagram.com/trail_pasiripis
Komunitas motor trail buka donasi untuk kerusakan Ranca Upas, langsung diserang netizen.

MOTOR Plus-online.com - Komunitas motor trail membuka donasi untuk memperbaiki kerusakan di Ranca Upas, langsung diserang netizen.

Sebelumnya, salah satu event motor trail di kawasan Ranca Upas viral usai rusaknya habitat tumbuhan langka bunga edelweis rawa atau bunga abadi dan lahan lainnya.

Akibat peristiwa tersebut, komunitas atas nama Trail Pasir Ipis di Instagram mengunggah video permintaan maaf, pada Kamis (9/3/2023).

Video tersebut nampak direkam ketika panitia berada di Polsek Ciwidey beberapa waktu lalu.

"Kami panitia event trail Camping Adventure Explore yang diselenggarakan di Kampung Cai Ranca Upas pada Minggu 5 Maret 2023 memohon maaf yang sebesar-besarnya," kata pria tersebut dikutip dari Instagram @trail_pasiripis pada Sabtu (11/3/2023).

Selain membuat video permohonan maaf, melalui unggahan tersebut juga komunitas tersebut mengajak komunitas motor trail lain dan masyarakat luas untuk berdonasi.

Akun tersebut mengajak masyarakat untuk ikut serta dalam memperbaiki kerusakan alam yang disebabkannya ketika mengadakan acara trail di Ranca Upas.

"Stop menghujat, stop menyalahkan, yuk kita bareng-bareng perbaiki biar ke depannya lebih baik lagi. Jadikan pembelajaran untuk kita semua. OPEN DONASI UNTUK PARA PETANI BUNGA RAWA," tulis akun Trail Pasir Ipis dalam keterangannya.

Baca Juga: Kawasan Ranca Upas Ditutup Untuk Umum, Perhutani Larang Acara Motor Trail Dan Off Road 

Sontak unggahan tersebut menjadi sorotan para warganet dan mengecam aksi buka donasi tersebut.

Sebab para warganet menilai bahwa panitia penyelenggara harus bertanggung jawab secara penuh pada kerusakan yang dibuatnya.

setiady_gunawan: Yang benarlah...kalian buat acara... ada yg rusak ...coba dipikir masak minta orang lain donasi. hebat benar nt

eedho_re: Gimana gamau di hujat om, yg ngerusak siapa, yg disuruh donasi siapa, harusnya cukup dengan kalian datang langsung ke lokasi yg kalian rusak, ada itikad baik utk perbaikan kembali lahannya, bukan malah open donasi, segala sesuatu juga gabisa diselesaikan hanya dengan uang om, klo ini malah kesannya jadi lempar tanggung jawab.. semoga kedepannya bisa lebih bijak lg

moris_studio.id: pake duit event atuh mang, ulah open donasi ka publik, kudu wani tanggung jawab lalaki mah

putrapusakasalapantilu: Para peserta aja udh di rugikan dengan acara tsb.dengan pendaftaran yg nominal cukup besar.sekarang untuk kerusakan di beratkan lagi ke all comunitas trail dengan cara open donasi.lah uang pendaftaran kemaren kamana.undian ny aja tdk berlangsung.hasil undian sama uang pendaftaran aja di pake semua untuk pergantian pihak2 yg di rugikan masih lebih boskuhhh

dwibudisetiawan_: Uang yang masuk ke panitia serahkan ke petani semua lah.. Ngapain open donasi? Mereka sudah merawat bertahun-tahun.. Rusak dalam 1 event.. Uang yang terkumpul pun gak akan sanggup membayar ongkos petani yang sukarela merawat tanaman tersebut selama ini..

 
 
 
Lihat postingan ini di Instagram
 
 
 

Sebuah kiriman dibagikan oleh PASIR IPIS (@trail_pasiripis)

Artikel ini telah tayang di TribunJabar.id dengan judul Komunitas Trail Buka Donasi untuk Kerusakan Ranca Upas, Dikecam Warganet: Pakai Duit Event Atuh Mang

Penulis : Indra Fikri
Editor : Joni Lono Mulia


KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular