MOTOR Plus-Online.com - Lima hari tes pramusim MotoGP 2023, tiga hari di Malaysia dan dua hari di Portugal tuntas sudah digelar.
Empat dari lima hari tes itu benar-benar dikuasai Francesco Bagnaia sebagai pembalap dengan lap time tercepat.
Bahkan Francesco Bagnaia mendominasi tes MotoGP Portimao, Portugal (11-12/3/2023) pekan lalu dan mencatatkan rekor tidak resmi di sirkuit sepanjang 4,65 km itu.
Francesco Bagnaia mencatatkan 1;37,968 dan membawa Ducati Desmosedici GP23 menjadi motor terkencang sepanjang tes pramusim.
Bahkan di saat pabrikan lain berinovasi dalam hal aerodinamika, Ducati Desmosedici GP23 tidak membutuhkan upgrade dalam hal aero.
Francesco Bagnaia pun sudah difavoritkan untuk menjadi pemenang pada ronde pembuka, MotoGP Portugal 2023 (24-26/3/2023) nanti yang juga berlangsung di sirkuit Portimao.
Dengan catatan waktu kisaran 1 menit 37 detik yang belum pernah ditembus pembalap lainnya, jelas juara dunia MotoGP 2022 itu punya peluang besar.
"Semua aspek di motor tahun ini benar-benar bekerja dengan baik dan jika dibandingkan dengan motor tahun lalu, motor ini adalah yang terbaik," urai Francesco Bagnaia.
"Sekarang jangan terlena dengan hasil baik ini dan kita juga harus waspada dengan pengembangan yang dilakukan tim dan pabrikan lain," lanjutnya dalam rilis Ducati Corse.
Baca Juga: Turis Asing Dilarang Sewa Motor di Bali, Pengusaha Rental Ketar-Ketir
Source | : | Ducati Corse |
Penulis | : | Didit Abdillah |
Editor | : | Joni Lono Mulia |
KOMENTAR