Ingat! Motor Bisa Terbakar karena Keberadaan Ponsel, Kok Bisa?

Albi Arangga - Selasa, 14 Maret 2023 | 11:00 WIB
Otomotifnet.com
Ilustrasi motor terbakar.

MOTOR Plus-Online.com - Keberadaan ponsel ternyata bisa menjadi penyebab motor bisa terbakar.

Sebenarnya tidak masalah apabila bikers membawa ponsel saat bermotor.

Bahkan juga tidak menjadi persoalan apabila ponsel disimpan dalam bagasi motor.

Lantas, apa yang menjadi penyebab motor terbarkar karena keberadaan ponsel?

Jadi, mengecas ponsel dengan powerbank di bagasi motor bisa menjadi hal yang membahayakan.

Risikonya fatal karena bisa memicu konslet bahkan kebakaran.

Hal tersebut dijelaskan oleh Kepala Bengkel AHASS 88, Anto Hananto.

“Bagasi kan tertutup dan panas, posisinya juga berdekatan dengan mesin. Sangat tidak disarankan untuk menyimpan gawai di dalamnya,” ujarnya, dikutip dari Kompas.com, Selasa (14/3/2023).

Baca Juga: Mitos atau Fakta, Jas Hujan Disimpan di Bagasi Motor Bikin Gampang Rusak?

Selain berpotensi membuat ponsel overheating dan mati total, mengecas dengan powerbank bisa memantik api.

Hal ini dikarenakan adanya arus listrik konstan yang bercampur dengan uap bensin.

“Jika ada uap bensin yang muncul karena kebocoran selang, api bisa langsung terpantik dan menjalar. Seharusnya, kebocoran selang itu tidak berbahaya dan bisa dengan mudah ditangani. Tapi jika ada arus listrik di bagasi, efeknya langsung fatal,” kata Anto.

Untuk mencegah situasi nahas itu, Anto menyarankan pengendara untuk menyimpan gawai di saku, tas, atau console box di bawah setang motor.

Dijelaskan oleh Anto, motor lansiran terbaru sudah menyediakan console box yang tertutup bahkan dilengkapi dengan colokan USB.

Kompartemen itu dinilai lebih aman daripada bagasi.

“Barang yang ditaruh di bagasi sebaiknya tidak bersifat konduktor, tapi insulator seperti helm atau jas hujan. Keduanya kan berbahan plastik atau karet, jadi aman ditaruh di bagasi,” ucap Anto.

Jadi begitu brother bahaya mengecas ponsel dengan powerbank di bagasi motor.

Baca Juga: Ponsel dan Powerbank Dilarang Ditaruh di Bagasi Motor, Benarkah?

Penulis : Albi Arangga
Editor : Ahmad Ridho


KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular