MOTOR Plus-online.com - Bikers Vespa matic harus tahu gejala rotak fuel pump rusak.
Rotak fuel pump rusak jadi penyebab motor Vespa matic baru tiba-tiba mogok di jalan.
Padahal odometer Vespa matic belum sampai 1.000 km.
Hal itu disampaikan M. Zamil, Service Advisor Scooter VIP.
"Kemarin ada (Vespa matic) yang rusak, kita cek pakai PADS ternyata fuel pump error," kata Zamil kepada MOTOR Plus-online, Jumat (10/3/2023).
"Ada yang baru 200 km sudah rusak rotak fuel pumpnya, bisa jadi cacat produksi," lanjutnya.
Zamil menambahkan, fuel pump rusak ini dialami Vespa matic produksi 2021 sampai awal 2022 dan kebanyakan tipe Primavera dan Sprint.
"Dari November 2022 sampai sekarang kurang lebih ada 15 motor (dengan fuel pump rusak)," sambungnya.
Baca Juga: Mendadak Berubah Arah, Piaggio Jual Knalpot Racing Untuk Vespa Matic
"Itu baru di Scooter VIP, belum di bengkel lain," tambahnya.
Penulis | : | Ardhana Adwitiya |
Editor | : | Aong |
KOMENTAR