Modifikasi Motor Pakai Kreasi Huruf Timbul di Bodi Motor, Bisa Dicoba Biar Unik Nih!

Yuka Samudera - Selasa, 21 Maret 2023 | 22:05 WIB
Facebook/Kaligrafi Timbul
Unik nih, modifikasi motor pakai variasi huruf timbul di bodi motor. Murah meriah bro!

MOTOR Plus-Online.com - Bisa dicoba modifikasi motor satu ini biar beda dan unik, kreasi huruf timbul dipasang di bodi motor.

Lagi pengen modifkasi motor yang unik buat ditempel di bodi motor, mungkin bisa coba kreasi variasi huruf timbul yang satu ini nih!

Seorang pengrajin variasi akrilik membuat kreasi unik dengan membuat huruf timbul untuk bodi motor.

Seperti yang MOTOR Plus kutip dari video unggahan di akun Facebook-nya Kaligrafi Timbul.

Tampak sebuah video yang memperlihatkan motor matic Honda BeAT dipasang variasi huruf timbul ini.

Dengan membuat beberapa huruf dan angka, variasi ini jadi semacam identitas tambahan di bodi motor tersebut.

"Untuk bahan material, saya pakai bahan akrilik dengan ketebalan 2mm," buka pemilik akun Kaligrafi Timbul ini ketika MOTOR Plus hubungi secara pribadi, Selasa (21/3/2023).

Ia menambahkan, pemesan atau konsumen pun bebas merequest huruf atau angka yang ingin dibuat.

Baca Juga: Anda Beruntung Jika Beli Yamaha RX-King di Mesinnya Terdapat Kode Huruf dan Angka Ini Jadi Incaran

Misalkan nama sang pemilik atau bahkan nama alias motor kesayangan.

"Bisa juga request warna, sesuai warna keluaran pabrik akrilik yang tersedia," sahut pria yang ternyata bermarkas di Mojokerto, Jawa Timur.

Ia juga menjamin untuk ditempel ke bodi motor pun masih aman.

Sejauh ini, dirinya sudah pernah membuat permintaan untuk beberapa motor, seperti Honda BeAT, Honda Vario, hingga Yamaha Mio J.

Soal harga, ia memberikan harga murah meriah untuk pembuatan variasi huruf timbul ini.

"Untuk 1 pcs di harga Rp 20 ribuan hingga Rp 60 ribuan. Itu untuk satu sisi, kalau dua sisi tinggal dikalikan dua," ujarnya.

Nah kalau tertarik, brother bisa langsung hubungi KALIGRAFI TIMBUL di Facebook atau kontak di 0822-3365-0118

Kaligrafi Timbul

0822-3365-0118

Jl. Masjid RT 04 RW 05 Kecapangan Ngoro Mojokerto, Mojokerto, Indonesia, East Java

Penulis : Yuka Samudera
Editor : Aong


KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular