MOTOR Plus-Online.com - Bikin pemilik motor Yamaha XSR 155 iri nih, ada Yamaha XSR versi pelek jari-jari tampil lebih gagah!
Motor yang dimaksud adalah Yamaha XSR 125 Legacy yang tampaknya bisa bikin pemilik Yamaha XSR 155 di Indonesia jadi gigit jari.
Sekedar informasi, Yamaha XSR 125 adalah Yamaha XSR 155 versi mesin lebih kecil yang dijual di Eropa.
Secara tampilan, tidak ada perbedaan dengan Yamaha XSR 155 di Indonesia.
Namun belum lama ini, Yamaha Eropa mengeluarkan edisi khusus Yamaha XSR 125 Legacy yang bikin siapapun melirik.
Pasalnya, Yamaha XSR 125 Legacy hadir dengan pelek jari-jari berkelir emas dan ban dual purpose yang lebih gambot.
Berkat tampilan Yamaha XSR 125 Legacy ini pun bikin bikers di tanah air kepincut.
Bahkan banyak yang berandai-andai Yamaha XSR 155 hadir versi edisi spesial yang meniru konsep Yamaha XSR 125 Legacy.
Baca Juga: Motor Penantang Kawasaki W175 Dan Yamaha XSR 155 Tawarkan Mesin Lebih Gede Harga Cuma Rp 28 Jutaan
Selain pelek jari-jari, motor retro naked sport ini dibalut keliar hitam gloss dengan grafis spesial.
Penulis | : | Yuka Samudera |
Editor | : | Aong |
KOMENTAR