Aturan Nomor Start Di MotoGP 2023, Tidak Boleh Lebih Dari 2 Digit

Joni Lono Mulia - Rabu, 22 Maret 2023 | 20:50 WIB
Ducati Motor Holding Spa, HRC
Aturan nomor start di MotoGP 2023 tidak boleh lebih dari 2 digit atau bilangan puluhan, nomor start terkecil milik Francesco Bagnaia (kiri) dan terbesar dipegang Marc Marquez (kanan)

MOTOR Plus-online.com - MotoGP Portugal jadi ronde pembuka MotoGP 2023 berlangsung akhir pekan ini, ingat lagi aturan nomor start di kelas MotoGP ternyata mentok di bilangan 2 digit, simak faktanya.

Dua digit maksudnya angka puluhan mentok di 99 tidak boleh 3 digit atau ratusan.

Aturan nomor start di MotoGP sudah diatur sejak awal MotoGP 4-Tak digelar 2002 silam.

Pembalap MotoGP yang tampil reguler di selama 1 musim penuh hanya boleh memakai nomor start dari angka 2 hingga 99.

Untuk nomor start 1 ada perlakuan khusus atau privilese diperuntukkan bagi pembalap yang meraih gelar juara dunia.

Meskipun fakta nomor start 1 dalam sejarah MotoGP 4-Tak 2002-2023 baru kejadian 5 kali kesempatan ada pembalap yang memakainya.

Adalah Nicky Hayden (2007), Casey Stoner (2008 dan 2012) dan Jorge Lorenzo (2011) serta Francesco Bagnaia di MotoGP 2023.

Sedangkan angka terbesar untuk nomor start MotoGP adalah 99.

Lantas boleh nggak pakai nomor start 100?

Baca Juga: Fakta Tak Banyak Orang Tahu MotoGP 2023, Musim Baru Ada Rekor Baru

Jelas tidak boleh karena aturan nomor start pembalap MotoGP paling mentok di 2 digit, sedangkan 100 sudah 3 digit atau bilangan ratusan.

Pembalap yang identik dengan nomor start 99 adalah Jorge Lorenzo yang jadi ciri khas sejak musim 2009.

Untuk MotoGP 2023 nomor start paling besar dipegang pembalap Repsol Honda Team Marc Marquez.

Marc Marquez identik dengan angka 93 yang sudah jadi nomor start sejak awal karier MotoGP di 2010 silam.

Jika ada yang menanyakan kenapa aturan nomor start di kelas MotoGP hanya mentok di bilangan puluhan atau 2 digit?

Hal itu lebih untuk keseragaman dan juga keperluan estetik dan alasan ruang untuk pihak yang ingin jadi sponsor di MotoGP.

Jika dibolehkan nomor start pembalap MotoGP hingga 3 digit atau ratusan bisa-bisa untuk urusan nomor start makan ruangan lebih besar di motor MotoGP.

Itu dia aturan nomor start di kelas MotoGP 2023 mulai dari satu digit dan paling mentok di 2 digit atau bilangan puluhan.

Baca Juga: Marc Marquez Bikin Direktur Dan Manajer Teknis HRC Gabut, Kalex Pasok Sasis Motor MotoGP Honda

Source : Berbagai sumber
Penulis : Joni Lono Mulia
Editor : Joni Lono Mulia


KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular