Pemutihan Pajak Motor di Riau Berakhir Mei 2023, Rp 31 Miliar Denda Pajak Sudah Dihapus

Ahmad Ridho - Kamis, 23 Maret 2023 | 12:50 WIB
MOTOR Plus-online/ A. Ridho
ILUSTRASI, pemutihan pajak motor di Riau akan berakhir bulan Mei 2023 mendatang, ayo diurus dari sekarang.

MOTOR Plus-online.com - Buruan urus sekarang, pemutihan pajak motor di Riau akan berakhir Mei 2023.

Sampai saat ini setelah sebulan digelar, denda pajak kendaraan di Riau sudah dihapuskan sebesar Rp 31 miliar.

Sementara itu jumlah kendaraan yang diputihkan pajaknya mencapai puluhan ribu.

Selama sebulan diberlakukan, program penghapusan denda pajak kendaraan bermotor mampu menyumbang bagi pendapatan asli daerah hingga mencapai Rp 69,5 miliar.

Sementara jumlah kendaraan yang diputihkan denda pajaknya mencapai 46.372 unit kendaraan.

Lewat program penghapusan denda pajak kendaraan bermotor ini, masyarakat juga ketiban durian runtuh.

Terbukti, selama program pemutihan pajak motor ini berjalan, total denda pajak yang diharuskan mencapai Rp 31 miliar.

Kepala Bapenda Riau, Syahrial Abdi, mengajak seluruh masyarakat Riau, khususnya pemilik motor yang pajaknya mati agar memanfaatkan kesempatan ini.

Baca Juga: Baru Tahu Sekarang Manfaat Pemutihan Pajak Motor, Malas Bayar Pajak 5 Tahunan Bisa Dipenjara

“Kebijakan tersebut memang ditujukan untuk meringankan wajib pajak seiring upaya lain dalam memberikan pelayanan cepat, nyaman dan transparan,” ujarnya.

Penulis : Ahmad Ridho
Editor : Ahmad Ridho


KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular