Manis Modifikasi Motor Vespa Primavera, Dijejal Spare Part Stage 6 Full Hedon

Ardhana Adwitiya - Minggu, 26 Maret 2023 | 14:07 WIB
Triple.P
Modifikasi motor Vespa Primavera dipasang berbagai spare part Stage 6.

MOTOR Plus-online.com - Vespa Primavera jadi salah satu motor matic yang sering jadi bahan modifikasi.

Vespa Primavera merupakan tipe Vespa matic yang banyak mencuri perhatian remaja cewek.

Meski tampilannya lebih ke arah elegan dan manis, sejumlah bikers melakukan modifikasi motor Vespa Primavera.

Seperti modifikasi Vespa garapan ladies biker asal Vietnam ini.

Triple.P
Modifikasi motor Vespa Primavera garapan ladies biker asal Vietnam.

Sekedar info, Vespa Primavera di Vietnam dijual dalam dua pilihan mesin, yakni 125 cc dan 150 cc.

Bisa dibilang modifikasi motor ini punya banyak spare part dari Stage 6.

Mulai dari pengereman, peredaman, sampai printilan di area CVT.

Dimulai dari kaki depan, nampak pengereman sudah pakai kaliper 4-piston dan disc merek Stage 6.

Triple.P
Upgrade pengereman dan suspensi depan menggunakan spare part Stage 6.

Baca Juga: Modifikasi Motor Vespa Primavera 150, Setang Nunduk Racing Pol-polan

Begitu juga peredaman, terpasang sokbreker Stage 6.

Sebagai pemanis, kaki depan disematkan cover arm Stage 6 dan cover fork Zelioni.

Kaki belakang diubah dari rem tromol jadi cakram menggunakan kaliper Stage 6 2-piston yang memeluk disc aftermarket.

Triple.P
Ubahan di kaki belakang dan CVT Vespa Primavera.

Sementara sok belakang juga pakai Stage 6 model tabung, disokong lowering kit dari merek yang sama.

Tambah hedon lagi karena menggunakan pelek Maru's Drag silver yang diproduksi terbatas, hanya 50 pasang di seluruh dunia.

Geser ke area CVT, nampak cover CVT sudah dibalut krom dengan spare part Stage 6 sebagai pemanis.

Seperti cover intake CVT transparan, dan cover bolt CVT aftermarket dengan warna senada.

Naik ke area kokpit, tersemat panel instrumen full digital SIP.

Triple.P
Dipasang pelek Maru's Drag silver edisi terbatas.

Baca Juga: Racing Look, Modifikasi Motor Vespa Sprint Setang Drophead, Kaki-Kaki Super Hedon

Sementara tuas rem pakai Maru's, ditemani handgrip aftermarket.

Ke area depan, headlamp standar Vespa Primavera diganti dengan reflektor aftermarket.

Sedangkan untuk rem belakang pakai aftermarket merek Level 10.

Geser ke samping kanan belakang, nampak cover kipas pendingin mesin diganti menggunakan Zelioni.

Triple.P
Panel instrumen full digital dari SIP.

Biar suara Vespa matic ini tambah gahar, dipasang knalpot Remus.

Aksesoris pemanis lain yang terpasang, yakni ducktail, list cover horn, dan cover busi transparan.

Terakhir, list body depan dicat kuning senada warna body.

Kemudian disematkan grafis Stage 6 yang menandakan modifikasi motor Vespa Primavera ini dijejal spare part Stage 6.

Triple.P
Lampu belakang Level 10 dengan ducktail aftermarket.

Triple.P
Tersemat cover kipas Zelioni dan knalpot Remus.

Penulis : Ardhana Adwitiya
Editor : Aong


KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular