MOTOR Plus-Online.com - Motor bakal diangkut pakai kereta, bikers bisa mudik lebaran 2023 gratis dan aman, nih simak link dan cara daftar!
Salah satu alternatif yang bisa dicoba untuk mudik lebaran 2023 nanti adalah via transportasi umum seperti kereta api.
Bikers atau brother MOTOR Plus bisa merasakan mudik lebaran 2023 gratis plus motor diangkut kereta agar aman.
Mengutip Kompas.com, Direktorat Jenderal Perkeretaapian (DJKA) Kementerian Perhubungan (Kemenhub) mengadakan program angkutan Motor Gratis (Motis) untuk mudik lebaran 2023.
Buat yang belum tahu, Motis adalah program tahunan yang digelar oleh Pemerintah.
Program ini dikhususkan untuk pemudik beserta dengan motor yang diangkut dengan kereta api (KA) secara gratis.
Adapun tujuan program Motis digelar agar jumlah motor atau kecelakaan saat mudik bisa ditekan.
Jadi, nantinya pemudik bisa membawa motor ke kampung halaman via kereta api tanpa dipungut biaya alias gratis.
Baca Juga: Lebaran 2023 Polri Imbau Jangan Mudik Pakai Motor, Sebut Bahaya Intai Pemudik
Hal ini seperti yang diungkapkan Direktur Lalu Lintas dan Angkutan Kereta Api Kemenhub Djarot Tri Wardhono.
Ia mengatakan, pihaknya sudah menyiapkan sebanyak 10.440 slot motor secara gratis dan 46.720 tempat duduk penumpang.
"Diharapkan perjalanan mudik masyarakat lebih terakomodir dengan baik, momen ini sekaligus mengajak masyarakat agar dapat mudik dengan aman, nyaman, dan selamat," ujar Djarot, dikutip dari laman resmi PT Kereta Api Indonesia (KAI), Senin (27/3/2023).
Lalu untuk penumpang atau pemilik motor, hanya membayar biaya sebesar Rp 10.000-Rp 20.000.
Untuk pendaftaran program Motis 2023 sudah dimulai sejak 1 Maret 2023-3 Mei 2023 melalui mudikgratis.dephub.go.id.
Pendaftaran turut dibuka secara langsung di Posko Motis di Stasiun Jakarta Gudang, Depok Baru, Tangerang, Bekasi, Cilegon, Kiaracondong, Cirebon, Semarang Tawang, Tegal, Pekalongan, Purwokerto, Kutoarjo, Gombong, Kroya, Sidareja, Purwosari, dan Lempuyangan.
Angkutan mudik Motis bakal diberangkatkan pada 11-20 April 2023, lalu untuk angkutan balik Motis diadakan pada 25 April 2023-4 Mei 2023.
DJKA Kemenhub akan mengintegrasikan angkutan Motis dengan pelayanan KA Public Service Obligation (PSO) yang akan melayani 3 lintas pelayanan.
Baca Juga: Jangan Pakai Motor, PT KAI Kasih Spesial Diskon Harga Tiket Mudik Lebaran 2023
Antara lain meliputi Lintas Utara dengan rute Cilegon-Jakarta Gudang-Semarang Tawang, Lintas Tengah dengan rute Jakarta Gudang-Purwosari, dan Lintas Selatan dengan rute Kiaracondong-Purwosari.
Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Ikut Mudik Gratis, Bawa Motor Pakai Kereta Enggak Perlu Bayar"
Penulis | : | Yuka Samudera |
Editor | : | Ahmad Ridho |
KOMENTAR