Cegah Kecelakaan, Para Pemuda di Gresik Warnai Jalan Berlubang Pakai Cat Putih

Erwan Hartawan - Rabu, 29 Maret 2023 | 16:43 WIB
Tiktok/ @sate.bakar.id
Pemuda di Gresik tandai jalan berlubang

MOTOR Plus-Online.com - Kondisi jalan berlubang memang cukup berbahaya untuk para pengendara.

Tak jarang jalan berlubang membuat kecelakaan terutama untuk para pemotor yang bahkan merenggut nyawa.

Untuk mencegah kecelakaan, aksi para pemuda ini cukup diajungi jempol.

Pasalnya merepa melakuka perbuatan terpuji dengan memberi tanda jalan berlubang.

Para pemuda menggunakan cat semprot untuk membuat tanda.

Aksi itu pun viral di media sosial akun Tiktok bernama @sate.bakar.id.

Dalam rekamanan tersebut, terlihat para pemuda yang sedang berkumpul.

Mereka beramai-ramai memberi tanda jalan berlubang menggunakan cat semprot berwarna putih.

Baca Juga: Pemotor Hati-hati, Ada 21 Ribu Titik Jalan Rusak Di DKI Jakarta, Paling Banyak Di Wilayah Ini

“Bukan apa-apa, hanya tidak ingin terjadi apa-apa,” tulis akun tersebut.

"Bukan apa apa, hanya tidak ingin terjadi apa apa #gresik24jam #polresgresik #foryoupage #explore ? suara asli - Sadvibes???>," tambahnya.

@sate.bakar.id Bukan apa apa, hanya tidak ingin terjadi apa apa #gresik24jam #polresgresik #foryoupage #explore ♬ suara asli - Sadvibes????

Video ini pun langsung mendapat komentar positif dari warganet.

"Kalian hebat sudah memberikan contoh baik kepada teman-teman, thank you dulur Gresik united ku," tuluis @jihanxyzz_.

"Sederhana tapi sangat bermanfaat," lanjut @Aries.

Baca Juga: Tiga Komponen Motor Ini Bisa Rusak Jika Lewat Jalan Berlubang Saat Musim Hujan

"Imiloh yang gue kangenin dari Gresik, hal simpel sihh tapi gak semua kota kaya begini warganya," sambung @Bay Star.

Penulis : Erwan Hartawan
Editor : Ahmad Ridho


KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular