MOTOR Plus-Online.com - Pilihan box SHAD untuk modifikasi motor sebelum mudik lebaran, harga mulai Rp 500 ribuan nih!
Sebelum mudik lebaran, kalian bisa coba modifikasi motor pasang bagasi tambahan dengan pilihan box dari SHAD.
Apalagi modifikasi motor memakai box bagasi tambahan jadi salah satu opsi pemudik motor agar bisa membawa barang-barang.
Namun musti diingat, jika ingin modifikasi motor memakai box harus tahu beberapa poin penting dahulu bro!
"Yang pertama jangan over kapasitas, itu yang paling penting. Harus sesuaikan kapasitas dengan spesiifkasi box yang dipakai," ujar Syahril Andriansyah selaku Sales Department PT. SHAD Indonesia saat MOTOR Plus temui beberapa waktu silam.
"Kemudian pilih box dengan spesifikasi yang sesuai tipe motor juga. Agar tetap terlihat pas dari segi berat dan dimensi," lanjutnya.
Untuk box SHAD sendiri, tersedia banyak pilihan box yang bisa dipasang untuk motor jenis apapun.
Dari yang terkecil sekaligus termurah, ada box SHAD SH29 menjadi box SHAD seri entry level.
Baca Juga: Pas Buat Mudik, Modifikasi Motor Yamaha Grand Filano Pasang Box Mulai Rp 500 Ribuan
"Untuk box SHAD SH29 jadi varian terkecil, bisa muat satu buah helm full face. Harga sekitar Rp 559 ribuan," jelas Andri.
Kemudian ada seri SHAD SH33 dan SH34 yang masing-masing dijual Rp 600 ribuan dan Rp 875 ribuan.
Beberapa seri box SHAD tersebut cocok dipakai di motor matic kecil seperti Honda BeAT atau Yamaha Fazzio misalkan.
Nah, jika motor milik brother adalah varian maxi skutik seperti Yamaha NMAX atau Honda PCX 160 dan Honda ADV 160, SHAD memiliki varian box berukuran besar dengan harga murah.
Tersedia varian box SHAD SH40, SHAD SH44, dan SHAD SH42 yang berukuran lebih besar.
Bahkan untuk SHAD SH42 dan SH42 ini bisa muat dua buah helm loh!
"Box SHAD varian SH42 dan SH44 bisa memuat dua helm. Untuk harga masih di bawah sejutaan," ujar Andri.
"Misalkan untuk varian SHAD SH44 itu masih di angka Rp 700 ribuan. Sangat worth it dari harga dan kapasitas yang ada," tambahnya lagi.
Baca Juga: Rear Bag SHAD Terra TR50 Rilis, Cocok Buat Motor Adventure dan Touring Nih
Namun musti diingat ya, harga box SHAD di atas ini belum termasuk breket box yang memang berbeda harga untuk berbagai jenis motor.
Nah jika tertarik, bisa langsung kunjungi SHAD Indonesia di Jl. Kemang Selatan VIII No.56, Jakarta Selatan.
Atau kalian bisa membeli di marketplace yang juga menjual berbagai produk box SHAD.
Lumayan buat mudik lebaran nih!
Penulis | : | Yuka Samudera |
Editor | : | Ahmad Ridho |
KOMENTAR