MOTOR Plus-online.com - Ada-ada saja kisah menggelitik para pemudik ketika pulang kampung termasuk di lebaran tahun ini.
Cerita unik mudik agar disangka sukses pemudik rela sewa Yamaha NMAX untuk pulang kampung dalam upaya pamer.
Untuk mendapatkan Yamaha NMAX walau sewa mahal tetap dilakukan asalkan kesohor di kampung.
Seperti dilakukan Hamdi asal kecamatan Pragaan, Sumenep bernama menyewa kendaraan untuk mudik 2023.
Hamdi diketahui menyewa Yamaha NMAX, agar sukses saat pulang ke kampung halaman.
"Biar lebih mapan saja soalnya motor saya sudah tua, jadi ditinggal di Surabaya," kata pria yang berprofesi sebagai tukang cukur di Surabaya itu.
Baginya mudik Lebaran tak cuma untuk bertemu dengan keluarga saja, tapi juga bersilaturahmi dengan keluarga besarnya.
Sehingga ia merasa tak cukup terlihat mapan, kalau dirinya membawa motor tua miliknya.
Baca Juga: Beneran Arti Kata Mudik Berasal dari Bahasa Jawa? Ini Penjelasannya
"Harga sewanya kena Rp 150 ribu per hari, tapi tidak masalah dan estimasinya dipakai selama seminggu," pungkas Hamdi.
Selain Hamdi, juga dilakukan Sukron, warga asal Sumenep, Jawa Timur yang berani menyewa Mitsubishi Xpander untuk mudik Lebaran 2023 dari Bali.
Ia menceritakan, kalau dirinya sudah sering menyewa mobil untuk mudik sejak dua tahun lalu.
Memang anak dan istrinya merasa lebih nyaman, saat mudik menggunakan mobil untuk pulang ke kampung halamannya di Desa Prenduan, Kaupaten Sumenep.
Tak cuma itu saja, adanya mobil sewaan ini juga mempermudah jika dirinya pengin bepergian di kampung halaman.
Adapun biaya yang dikeluarkan untuk menyewa Mitsubishi Xpander, mencapai Rp 600 ribu per hari dengan jaminan KTP.
"Jadi saat akan pergi silaturahmi selama Lebaran itu jauh lebih mudah karena bisa pergi bersama keluarga, hitung-hitung juga bisa dianggap sukses kalau pulang bawa mobil," ungkap Sukron, dikutip dari Kompas.com, Kamis (20/04/2023).
KOMENTAR