KNKT Sebut Anak Kecil Bukan Sebab Tragedi Bus di Guci, Waspada di Motor Matic Juga Sering Kecelakaan

Yuka Samudera - Selasa, 9 Mei 2023 | 19:24 WIB
Kolase Istimewa & Instagram @terang_media
KNKT bilang anak kecil bukan jadi penyebab kecelakaan bus di Guci. Waspada bisa jadi penyebab di motor matic.

Warga
Kecelakaan bus di Guci, Tegal

Dari informasi faktual tersebut, KNKT punya dugaan awal adanya energi potensial yang cukup mendorong bus sehingga bergerak.

"Energi potensial itu rumusnya massa dikali gravitasi dikali tinggi," jelasnya.

Faktanya, mobil ketika itu sedang dipanaskan, ada 35 penumpang yang masuk ke dalam bus.

Meski diduga bukan karena anak kecil, namun sebagai orang tua harus meningkatkan kewaspadaan terhadap aktivitas sang anak.

Apalagi jika membawa anak kecil saat berkendara motor misalkan, jangan sampai si anak kecil penasaran dengan tuas gas dan akhirnya mencoba membuka tuas gas tersebut.

Seperti kejadian yang terjadi salah satu SPBU kawasan Bojonegoro yang dikutip dari Banjarmasinpost.co.id.

Baca Juga: Masuk Jurang di Guci Rian Mahendra Ungkap Kondisi Bus dan Maksud Anak Kecil Tekan Rem Tangan Kenapa

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by TERANG MEDIA (@terang_media)

Seorang ibu dan anaknya terpantau menaiki sebuah motor matic Honda Scoopy sedang mengantre di sebuah SPBU untuk mengisi bensin.

Mereka berdua nyaris mengalami insiden fatal akibat sang bocah tanpa sengaja menarik gas dari motor yang sedang berusaha diparkirkan ibunya.

Keduanya bahkan hingga menabrak pengemudi dan mobil yang terparkir di depan mereka.

Kejadian tersebut sempat terekam dalam video CCTV dan beredar di dunia maya, salah satunya diunggah oleh akun Instagram @terang_media.

Karena kejadian tersebut, diharapkan untuk siapapun yang membawa anak kecil ketika berkendara, selalu awasi gerak-gerik mereka dan tingkatkan kewaspadaan.

Penulis : Yuka Samudera
Editor : Ahmad Ridho


KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular