MOTOR Plus-online.com - Wacana motor dilarang isi Pertalite semakin kencang, tinggal tunggu ketok palu.
Beberapa waktu lalu ramai akan ada pembatasan sampai larangan motor isi Pertalite di SPBU.
Pertamina akan melarang beberapa jenis motor isi Pertalite.
Larangan ini bertujuan agar bensin subsidi seperti Pertalite bisa tepat sasaran.
Setidaknya ada puluhan jenis dan merek motor yang dilarang beli Pertalite.
Larangan pembelian Pertalite untuk beberapa jenis motor karena akan direvisinya Peraturan Presiden (Perpres) Nomor 191 Tahun 2014 tentang Penyediaan, Pendistribusian dan Harga Jual Eceran Bahan Bakar Minyak (BBM).
Rencananya revisi aturan baru di atas akan segera disahkan pemerintah.
Jika nanti jadi disahkan dan sudah resmi maka akan ada puluhan jenis motor yang tidak bisa lagi beli Pertalite.
Revisi Perpres Nomor 191 Tahun 2014 ini menyangkut jenis-jenis kendaraan yang boleh menggunakan BBM bersubsidi.
Penulis | : | Ahmad Ridho |
Editor | : | Ahmad Ridho |
KOMENTAR