MOTOR Plus-online.com - Balap MotoGP Prancis 2023 di Sirkuit Le Mans berlangsung seru, Minggu (14/5/2023).
Banyak kejadian menegangkan di ronde ke-5 MotoGP 2023 itu.
Pole position ditempati pembalap Ducati Lenovo Team, Francesco Bagnaia.
Disusul Marc Marquez (Repsol Honda) grid kedua, dan Luca Marini (Mooney VR46 Racing Team) grid ketiga.
Sedangkan pembalap Prancis Johann Zarco (Prima Pramac Racing) memulai balap dari grid 9, dan Fabio Quartararo (Monster Energy Yamaha MotoGP) dari grid 13.
Saat balap dimulai, Marc Marquez langsung melahap tikungan pertama dan memimpin balap.
Sementara Bagnaia turun ke P4.
Jack Miller (Red Bull KTM Factory Racing) ikut melesat ke P2, diikuti Luca Marini P3.
Tak butuh lama bagi Pecco Bagnaia untuk merebut P3 dari Luca Marini.
Perebutan terdepan berlangsung seru antara Marc Marquez, Jack Miller, dan Pecco Bagnaia.
Masuk lap 5, Maverick Vinales (Aprilia Racing) naik ke P4 dan ikut dalam perebutan pemimpin balap.
IT'S ALL GONE WRONG! ????
Maverick has a HUGE moment and takes both himself and @PeccoBagnaia OUT of the race! ????#FrenchGP ???????? pic.twitter.com/6QRLMrr3PS
— MotoGP™???? (@MotoGP) May 14, 2023
Mendadak Francesco Bagnaia tersenggol Maverick Vinales yang mencoba menikung dari dalam tikungan 12.
Keduanya pun terlibat cekcok.
Masuk lap 6, giliran Luca Marini terlibat crash dengan Alex Marquez (Gresini Racing) di Dunlop Chicane.
Terlihat Luca Marini kehilangan grip ban depan dan dari belakang datang Alex Marquez menabraknya.
Incredibly glad to see both @alexmarquez73 and @Luca_Marini_97 walk away from this looking all OK! ????
The pair made contact after Luca almost pulled off an amazing save on the exit of the Dunlop chicane! ????#FrenchGP ???????? pic.twitter.com/6p5zFB7RtX
— MotoGP™???? (@MotoGP) May 14, 2023
Marco Bezzecchi (Mooney VR46 Racing Team) naik ke P3, di belakang Jack Miller dan Marc Marquez.
Baca Juga: Terungkap Pembalap Start Depan MotoGP Prancis 2023 Sampai Menang, Jadi Cerita Baru Sejarah MotoGP
Marco Bezzecchi melebar dan mendorong Marc Marquez ke area long lap penalty, membuat Jorge Martin (Prima Pramac Racing) melenggang ke P2.
Bez has to drop one position for this move on @marcmarquez93! ⬇️#FrenchGP ???????? pic.twitter.com/wZjQWRLxQG
— MotoGP™???? (@MotoGP) May 14, 2023
Marc Marquez pun kembali berjuang dari P4.
Tak lama, Bezzecchi berhasil menyusul Martin di P2.
Atas insiden tersebut, Marco Bezzecchi diminta Race Direction untuk turun satu posisi.
Lap 10, Martin melebar langsung dimanfaatkan Bezzecchi dan Marquez.
Jack Miller kehilangan posisi pemimpin balap setelah disusul Marco Bezzecchi dan Marc Marquez di lap 11.
Masuk lap 15, Jack Miller semakin mundur ke P6 usai dibalap Jorge Martin, Johann Zarco, dan Augusto Fernandez (GasGas Factory Racing).
Marco Bezzecchi terus memimpin balapan sampai gap 1,8 detik dengan Marc Marquez.
Bezzecchi has lit the fuse! ????
He's cleared off at the front! ????#FrenchGP ???????? pic.twitter.com/AtJoFGiE4A
— MotoGP™???? (@MotoGP) May 14, 2023
Jelang 6 lap terakhir, pertarugan seru melibatkan Marc Marquez dan Jorge Martin untuk P2.
Bikin kecewa penonton, Marc Marquez terjatuh di tikungan 7 jelang 2 lap terakhir.
Saat itu, Marquez dibalap Jorge Martin untuk P2.
Kegagalan Marc Marquez membuat Johann Zarco melenggang ke P3.
CAN YOU BELIEVE IT! ????@marcmarquez93 throws away a podium! ????#FrenchGP ???????? pic.twitter.com/v82UAX0MAL
— MotoGP™???? (@MotoGP) May 14, 2023
Akhirnya Marco Bezzecchi berhasil memenangkan MotoGP Prancis 2023, meninggalkan pembalap lain sampai 4,3 detik.
Disusul Jorge Martin podium kedua, dan Johann Zarco ketiga.
Fanatikan pun ikut bangga ada pembalap Prancis yang naik podium MotoGP Prancis 2023.
Berikut hasil MotoGP Prancis 2023:
Penulis | : | Ardhana Adwitiya |
Editor | : | Ardhana Adwitiya |
KOMENTAR