MOTOR Plus-online.com - Enggak perlu bingung cari pilihan aki motor untuk Honda Vario 150 segini harganya, begini penjelasannya kalau untuk Vario 160.
Kabar penting buat bikers khususnya para pemilik Honda Vario 150 dan 160 nih, jangan sepelekan aki motor.
Segera ganti aki motor kalau sudah waktunya atau muncul tanda-tanda tekor.
Adapun aki motor Honda Vario 150 bawaan pabrik, yaitu Yuasa YTZ6V.
Nah, ada beberapa substitusi atau pengganti aki dari bawaan pabrik nih.
Seperti yang disampaikan pemilik Toko Aki Sumber Rizky 2, Ahmad Yanto.
"Buat Vario 150 itu (aki motor) bawaannya dari Yuasa, tipenya YTZ6V," ungkap Yono, sapaan akrab Ahmad Yanto, Minggu (14/5/2023).
"Tapi bisa juga menggunakan selain dari bawaan pabrikan, ada beberapa merek," lanjutnya.
Baca Juga: Aki Motor yang Cocok Buat Yamaha Mio M3, Harga Mulai Rp 200 Ribuan Garansi Lumayan Lama
Soal harga, Yono bilang banderol baterai alias aki motor untuk skutik Honda ini mulai Rp 200 ribu.
"Kalau untuk (merek) DryPlus+ harganya Rp 200 ribu, ada juga GS dan Aspira harganya Rp 300 ribu," bilang lelaki yang berjualan di Jl. Poris Indah 99 Masjid AT-Taqwa, Cipondoh, Tangerang itu.
Ketiga aki motor Honda Vario 150 yang dijualnya itu memiliki durasi garansi yang sama.
"Dari DryPlus+ sampai GS garansinya 3 bulan. Nanti kalau memang ada kendala, bisa dicek terlebih dahulu dan dibawa ke sini," ucap Yono.
Selain Honda Vario 150, tipe aki motor tersebut juga bisa dipakai ke Vario 160.
"Seharusnya sih sama (dengan Honda Vario 160), yang pasti kalau dengan Vario 125 sama," tukasnya.
Simak daftar harga aki motor Honda Vario 150 di bawah ini:
Penulis | : | Galih Setiadi |
Editor | : | Joni Lono Mulia |
KOMENTAR