Harga Adik Yamaha NMAX Resmi Dirilis Pakai Mesin 125 cc Dek Rata dan Bagasi Lebih Besar

Ardhana Adwitiya - Jumat, 19 Mei 2023 | 15:30 WIB
Autoby.jp
Motor baru adik Yamaha NMAX bermesin 125 cc, yakni Cygnus Gryphus.

 

MOTOR Plus-online.com - Motor baru Yamaha meluncur di Jepang dan baru akan dijual bulan depan.

Motor matic adik Yamaha NMAX dilengkapi mesin 125 cc, dek rata dan bagasi lebih besar, simak artikel ini sampai habis untuk tahu harganya.

Adalah Yamaha Cygnus Gryphus, motor baru adik Yamaha NMAX.

Sebenarnya Yamaha Cygnus Gryphus sudah dirilis sejak Desember 2021.

Autoby.jp
Yamaha Cygnus Gryphus 2023 meluncur di Jepang.

Motor matic baru itu jadi penerus model sebelumnya bernama Cygnus X.

Untuk model 2023, Yamaha Cygnus Gryphus mendapat penyegaran berupa dua pilihan warna baru, yakni biru dan oranye.

Sementara warna putih dan hitam tetap dijual, sehingga total ada 4 warna yang bisa bikers pilih.

Secara dimensi, motor baru itu memiliki panjang x lebar x tinggi = 1.935 x 690 x 1.160 mm.

Autoby.jp
4 pilihan warna Yamaha Cygnus Gryphus 2023.

Baca Juga: Setara 7 Ribuan Motor NMAX, Bonus Timnas Indonesia dan Peraih Medali SEA Games 2023 dari Pemerintah

Sedangkan untuk jarak wheelbase 1.340 mm, tinggi jok 785 mm, dan tinggi ground clearance 125 mm.

Urusan dapur pacu, Cygnus Gryphus dibekali mesin single silinder 124 cc 4-klep SOHC berpendingin air.

Mesin tersebut menyemburkan tenaga 11,8 dk pada 8.000 rpm dan torsi puncak 11 Nm pada 6.000 rpm.

yamaha-motor.co.jp
Mesin 124 cc single silinder 4-klep SOHC milik Yamaha Cygnus Gryphus.

Soal pengereman, dipercayakan kepada single disc brake di depan dan tromol belakang.

Kaki-kakinya menggunakan pelek 12 inci dengan ukuran ban 120/70 depan dan 130/70 belakang.

Paling istimewanya ada di bagasi bawah jok, lebih besar dari Yamaha NMAX yakni 28 liter.

Sekedar info Yamaha NMAX punya kapasitas bagasi 25 liter, artinya Cygnus Gryphus lebih besar 3 liter.

yamaha-motor.co.jp
Bagasi 28 liter di bawah jok Yamaha Cygnus Gryphus 2023.

Fitur lain yang tersemat ada panel instrumen digital, lampu LED, dan slot USB untuk charging HP.

Mengutip autoby.jp, Yamaha Cygnus Gryphus dijual 374.000 Yen atau sekitar Rp 40,3 jutaan.

Wow, harganya lebih mahal Rp 4 jutaan dari Yamaha NMAX tipe tertinggi.

Yamaha NMAX Connected/ABS dibanderol Rp 35.750.000 untuk On the Road (OTR) Jakarta.

Andaikan Yamaha Cygnus Gryphus 2023 masuk Indonesia, brother tertarik membelinya?

Penulis : Ardhana Adwitiya
Editor : Ahmad Ridho


KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular