MOTOR Plus-online.com - Wali Kota Solo Gibran Rakabuming Raka melakukan pengadaan motor listrik untuk dijadikan kendaraan dinas.
Putra pertama Presiden Joko Widodo itu mengatakan, ia tidak membeli mobil listrik karena ada hal yang harus diprioritaskan.
"Kita enggak ada pengadaan (mobil listrik). Kita miskin. Ora (tidak miskin), prioritase yang lain sik," kata Gibran dikutip dari Kompas.com, Jumat (19/5/2023).
Wali Kota Solo itu mengaku pihaknya akan melakukan pengadaan motor listrik meski tidak dapat subsidi.
"Kemarin kita beli motor listrik belum dapat (subsidi), tapi kita tetap beli karenakita pioner," ujarnya.
Gibran tak mau menjelaskan berapa banyak motor listrik yang dibeli dan ditujukan untuk siapa saja.
Rasah (enggak usah) dibahas. (Buat siapa) nanti saja ya. Kita pengin jadi pioner. (Berapa unit) nanti saja. Nanti saja kalau sudah beli baru diberitakan," tambahnya.
Kemungkinan motor listrik ini akan diberikan kepada lurah dan camat di Solo.
Baca Juga: Bukan Yamaha NMAX, Wali Kota Solo Gibran Bakal Belikan Motor Listrik Buat Lurah dan Camat
Gibran menilai kinerja para lurah dan camat di Solo sesuai yang diharapkan.
Menurutnya, para lurah dan camat perlu adanya apresiasi dari Pemerintah Kota (Pemkot) Solo agar semangat melayani masyarakat.
Selain itu, Gibran juga enggan menyampaikan secara detail mengenai anggaran yang disiapkan untuk pengadaan motor listrik.
"Mengko wae nak wis tuku fotonen (nanti saja kalau sudah beli difoto). Kita jadi yang pertama untuk motor listrik," ungkap Gibran.
"Soalnya saya melihat lurah, camat ini kerjanya baik semua yang sekarang. Ben (agar) semangat kabeh (semua)," pungkasnya.
Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Tak Ada Pengadaan Mobil Listrik di Solo, Gibran Malah Mau Beli Motor Listrik"
Penulis | : | Ardhana Adwitiya |
Editor | : | Ahmad Ridho |
KOMENTAR