Kelebihan Aki Lithium Untuk Motor, Harga 3 Kali Lebih Mahal dari Aki Motor Biasa!

Isal,Yuka Samudera - Sabtu, 20 Mei 2023 | 15:20 WIB
Yuka S./MOTOR Plus
Aki motor ABC Lithium punya harga 3 kali lebih mahal dibanding aki motor biasa. Apa kelebihannya?

MOTOR Plus-Online.com - Punya harga 3 kali lebih mahal dibanding aki motor bawaan biasa, ini dia aki lithium untuk motor, apa sih kelebihannya?

Makin bermunculan aki motor dengan teknologi baterai lithium yang hadir di pasaran, harga jualnya pun berkali-kali lipat dibanding aki bawaan motor.

Ada beberapa merek aki lithium motor yang sudah beredar, seperti buatan Motobatt, TDR, hingga ABC Lithium.

Nah yang jadi pertanyaan, apa kelebihan aki lithium dibanding aki motor bawaan atau aki biasa lainnya?

Jadi yang bikin harga aki lithium motor lumayan tinggi adalah teknologi yang dimiliki.

Hal ini berefek ke aki motor lithium yang memiliki masa pakai lebih lama dari aki bawaan motor.

"Life cycle atau usia pemakaiannya, aki lithium ini lebih unggul dari aki motor umumnya yang masih lead acing," ujar Asep Sarif Hidayat, Director PT International Chemical Industry pabrikan ABC Lithium dikutip dari GridOto.

"Rata-rata usia pemakaiannya bisa 4 sampai 5 tahunan," lanjutnya saat ditemui pada Rabu lalu (17/05/2023).

Baca Juga: Tidak Semua Tahu ada Aki Kering yang Benar-benar Terjamin Umur Pakainya Panjang Simak Tipenya

Bicara soal kelemahan aki bawaan motor, jika terjadi overcharge dapat membuat aki motor rusak.

"Sedangkan pada aki lithium terdapat Battery Management System (BMS)," ungkap Asep.

Penulis : Isal
Editor : Ahmad Ridho


KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular