Tinggal Sebentar Lagi Motor Murah Yamaha Mio Dilelang Rp 3 Jutaan, Surat-surat Komplit

Galih Setiadi - Minggu, 21 Mei 2023 | 20:10 WIB
Lelang.go.id
Yamaha Mio tahun 2008 ini menjadi motor murah yang dilelang Rp 3 jutaan surat-surat lengkap.

MOTOR Plus-online.com - Jangan sampai kehabisan, sebuah motor murah Yamaha Mio dilelang dengan harga mulai Rp 3 jutaan, lengkap dengan surat-surat bro.

Pas banget buat bikers yang lagi mencari motor murah, langsung ikutan lelang motor.

Banyak penawaran menarik seputar motor murah, dengan kondisi dilengkapi surat-surat.

Dengan begitu, brother enggak perlu khawatir mendapatkan motor murah dengan status bodong.

Seperti lelang motor yang diadakan Kantor Pelayanan Pajak Pratama Surabaya Rungkut.

Lelang motor tersebut melalui Kantor Pelayanan Kekayaan Negara dan Lelang (KPKNL) Surabaya.

Dikutip dari Lelang.go.id, sebuah Yamaha Mio tahun 2008 dilelang dengan harga mulai Rp 3.800.000.

Adapun data motor matic itu berpelat nomor W 4461 RU dengan nomor mesin 28D276124 dan nomor rangka MH328D0018K275758.

Baca Juga: Motor Murah Irit Bensin Honda Supra X 125 Dilelang Mulai Rp 1 Jutaan Posisi Di Jakarta

Motor tersebut berada di KPP Pratama Surabaya Rungkut, Jalan Jagir Wonokromo No. 104.

Untuk mengikuti lelang, salah satunya harus menyerahkan uang jaminan sebesar Rp 1.900.000.

Penyerahan uang jaminan ditunggu sampai dengan tanggal 22 Mei 2023.

Di bagian lampiran, disebutkan motor dalam kondisi baik dan surat-surat lengkap.

Lelang.go.id
Yamaha Mio tahun 2008 dilelang Rp 3.800.000 dengan uang jaminan Rp 1.900.000.

Pelaksanaan lelang dilakukan pada Selasa 23 Mei 2023 pukul 10.40 WIB.

Daripada kehabisan, langsung saja ikutan lelang motor dengan klik LINK INI.

Penulis : Galih Setiadi
Editor : Aong


KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular