Jiplak Yamaha DT 125, Motor Murah Meriah Asal Cina Bikin Pecinta Trail Klasik Ngiler

Naufal Nur Aziz Effendi,Yuka Samudera - Rabu, 24 Mei 2023 | 14:15 WIB
alibaba.com
Wow ada motor murah asal Cina punya tampilan mirip Yamaha DT 125. Pecinta motor trail klasik bakal ngiler!

MOTOR Plus-Online.com - Muncul motor murah meriah kloningan Yamaha DT 125 buatan Cina, pecinta trail klasik bisa ngiler nih!

Motor trail klasik kembali naik daun, motor murah dari Cina ini pun hadir dengan tampilan mirip Yamaha DT 125.

Banyak pecinta motor trail klasik atau vintage trail yang kembali melakukan restorasi biar tetap kelihatan 'kalcer'.

Salah satu motor trail klasik yaitu Yamaha DT 125 R contohnya, pernah bersinar pada era 1990 - 2000-an lalu.

Nah ternyata, ada motor murah asal Cina yang benar-benar menjiplak tampilan Yamaha DT 125 R lho!

Motor bergaya trail klasik ini bernama Monster 150, buatan Chongqing Xcross Motorcycle asal China.

Tampilan eksterior seakan-akan meniru Yamaha DT 125 R, bahkan bagian stiker livery pun memiliki grafis 'DT'.

Headlamp kotak depan juga menguatkan nuansa motor trail klasik, ditambah handguard dan sepatbor panjang berkelir putih.

Baca Juga: NMAX dan PCX 160 Terancam Digeser, Meluncur Pesaing Berat Motor Matic Bongsor Mesin 300 cc

Desain shroud tangki dan grafisnya kelihatan klasik banget ala motor era 1990-an.

Bentuk buritannya mengingatkan ala motor trail enduro jadul yang dipasang breket bagasi rak besi.

alibaba.com
Motor trail klasik kloningan Yamaha DT 125 R ini bernama Monster 150.

Ada hal yang berbeda dengan Yamaha DT 125 bermesin 2-tak, Monster 150 memiliki mesin silinder tunggal 149 cc 4-tak OHV berpendingin udara.

Tenaga yang dihasilkan tergolong kecil untuk ukuran motor 150 cc, hanya bertenaga 11,3 dk di 7.500 rpm dengan torsi 9,8 Nm di 6.000 rpm.

Di bagian sisi mesinnya ada cover knalpot besar mirip yang ada di motor-motor 2-tak.

Suspensi depan pakai model teleskopik konvensional, sedangkan di belakang pakai model monoshock.

Roda depan memakai pelek ukuran 21 inci dan belakang 18 inci, sedangkan untuk sistem pengereman depan-belakang sudah cakram.

Fiturnya sederhana banget, cuma dibekali starter elektrik, lampu bohlam halogen dan panel instrumen analog.

alibaba.com
Motor trail klasik Monster 150 punya panel instrumen masih analog.

Baca Juga: 5 Penyebab yang Bikin Harga Motor Jadi Murah, Nomor Terakhir Sering Jadi Sorotan

Dikutip dari halaman alibaba.com, motor trail klasik Monster 150 ini harganya mulai 500 sampai 700 dollar AS atau setara Rp 7,4 jutaan sampai Rp 10,4 jutaan.

Namun dengan catatan belum ungkos kirim dari China ya brother!

Kalau tertarik dengan Monster 150, bisa cek ketersedian dan melakukan pemesanan di websitenya di link ini.



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular