Kreatif Video Modifikasi Yamaha XSR Pakai Fairing Ala Motor 2 Tak

Reyhan Firdaus - Senin, 5 Juni 2023 | 20:30 WIB
MCN
Yamaha XSR 900 modifikasi ala RD500

MOTOR Plus-online.com - Modifikasi motor Yamaha XSR tidak hanya naik daun di Indonesia.

Negara lain seperti Inggris, juga semakin berkembang modifikasi Yamaha XSR dengan beragam konsep.

Seperti garapan Velocity Moto, yang membuat kit untuk merubah Yamaha XSR 900 jadi RD500LC.

Yamaha RD500LC merupakan motor 2-tak legendaris era 80an, dengan mesin V4 499 cc ala GP500.

Motor ini dikenal raja jalanan, dan jadi inspirasi Velocity Moto membuat kit XSR lengkap dengan fairingnya.

MCN
Yamaha XSR 900 garapan Velocity Moto bikin nostalgia era 80an

Diluncurkan di event Bike Shed, London, Yamaha XSR 900 ini pakai fairing dengan livery khas RD500LC.

Cat merah-putih-hitam ini dipakai tim balap Yamaha di GP500, dengan pembalap seperti Wainey Rainey.

Selain fairing, kit dari Velocity Moto ini membuat single seat cover sampai braket biar tinggal pasang.

Yang membedakan dengan RD500LC, rute knalpotnya tetap di bawah seperti bawaan Yamaha XSR 900.

Source : MCN
Penulis : Reyhan Firdaus
Editor : Aong


KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular