Waspada Oli Palsu Pemilik Motor Honda atau Yamaha Harus Lebih Teliti Ganti Oli

Yuka Samudera - Minggu, 11 Juni 2023 | 07:10 WIB
Dok. Divisi Humas Polri
Pemilik motor Honda atau Yamaha harus waspada dengan oli palsu. Makin teliti saat ganti oli!

MOTOR Plus-Online.com - Pemilik motor Honda atau Yamaha musti waspada dengan oli palsu, harus lebih teliti saat ganti oli nih!

Sedang ramai kembali kasus sindikat oli palsu yang diungkap polisi, pemilik motor Honda atau Yamaha juga musti waspada, kenapa tuh?

Seperti yang diberitakan, beberapa saat lalu Bareskrim Polri sukses meringkus sindikat oli palsu di Gresik dan Sidoarjo pada 24 Mei 2023.

"Ini dikemas dalam kardus kemasan 0,8 dan 1 liter yang siap edar," ujar Dirtipditer Bareskrim Polri, Brigjen Hersadwi Rusdiyonom, dikutip dari Tribunnews.com.

Saat penggerebekan tersebut juga berhasil menyita 36.933 botol oli palsu siap edar

Bahkan terdapat puluhan ribu botol oli palsu siap edar ke seluruh Indonesia, terdiri atas berbagai merek oli terkenal.

Enggak bisa dianggap sepele, malah tempat produksi dan penyimpanan sementara oli palsu tersebut terdapat di banyak gudang.

"Lokasi atau TKP ada di 9 gudang," ujar Hersadwi dalam jumpa pers, Kamis (8/6/2023).

Tribunnews.com
Konferensi pers pengungkapan pabrik oli palsu di Gresik dan Sidoarjo oleh Ditipidter Bareskrim Polri dengan omzet Rp 20 miliar per bulan

Baca Juga: Gak Kena Oli Palsu Modal Kamera Handphone Begini Caranya Gampang Dicoba

Yang lebih bikin kaget lagi, untuk membuat oli palsu jadi mirip yang asli tersebut tersedia laboratorium khusus.

Penulis : Yuka Samudera
Editor : Ahmad Ridho


KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular