MOTOR Plus-Online.com - Muncul motor murah Honda Rp 14 jutaan sudah pakai Keyless saudara Honda BeAT.
Resmi meluncur motor murah terbaru dari Honda mirip-mirip Honda BeAT dijual sekitar Rp 14 jutaan tapi punya fitur canggih.
Motor murah ini adalah Honda Dio H-Smart 2023 yang baru saja dirilis Honda India.
Mengutip Hindustantimes.com, Honda Motorcycle and Scooter India baru saja meluncurkan motor murah terbaru ini.
Jika dilihat dari desain, memang sepintas mirip Honda BeAT di Indonesia.
Namun Honda Dio H-Smart 2023 ini hadir layaknya motor matic khas India sana.
Meski dijual murah meriah, tapi jangan salah Honda Dio H-Smart 2023 ini punya fitur canggih yang tak dimiliki Honda BeAT loh!
Honda Dio H-Smart sudah tersemat fitur Smartkey alias sudah Keyless, bukan menggunakan kunci konvensional biasa seperti Honda BeAT.
H-Smart adalah fitur keyless yang dimiliki Honda Dio dan terdapat 4 fitur canggih, yaitu Smart Find, Smart Unlock, Smart Start, dan Smart Safe.
Secara desain, lampu depan sudah full LED dan terdapat lampu LED DRL.
Soal mesin, Honda Dio H-Smart menggendong mesin 110 cc eSP injeksi.
Mesin ini menghasilkan tenaga 7,65 Hp dengan torsi maksimum 9 Nm, dan sudah lolos regulasi BS6 yang berlaku di India.
Baca Juga: Wow Motor Murah Saudara Honda BeAT Harga Cuma Rp 14 Jutaan, Ada Smart Key dan Fitur Lainnya
Fitur lainnya yaitu instrumen LCD digital dan fitur side stand cut-off.
Sayangnya, kekurangan motor ini adalah masih menggunakan rem tromol baik di roda depan dan belakang.
Bicara harga, Honda Dio H-Smart dijual 77.712 Rupee atau sekitar Rp 14 jutaan.
Lebih murah dibanding harga Honda BeAT yang dibanderol mulai Rp. 18,000,000 OTR Jakarta.
Penulis | : | Yuka Samudera |
Editor | : | Aong |
KOMENTAR