5 Fakta Menarik Sirkuit Sachsenring MotoGP Jerman 2023, Tak Hanya Banyak Insiden Di Hari Jumat

Joni Lono Mulia - Sabtu, 17 Juni 2023 | 14:10 WIB
Michelin
Ada fakta menarik sirkuit Sachsenring MotoGP Jerman 2023 bukan hanya insiden crash Marc Marquez dan Johann Zarco di tikungan 1 saja

MOTOR Plus-online.com - Ada 5 fakta menarik sirkuit Sachsenring venue MotoGP Jerman 2023 tak hanya insiden crash tikungan 1 yang melibatkan Marc Marquez dengan Johann Zarco.

Pembalap Repsol Honda Team Marc Marquez jadi perbincangan di MotoGP Jerman 2023 saat sesi latihan resmi 2 (P2) di menit-menit terakhir.

Marc Marquez mengalami insiden low side crash di tikungan 1 lantas motor MotoGP Honda RC213V meluncur ke gravel trap.

Nahas di jalur meluncur motor MotoGP Honda RC213V Marc Marquez yang crash ada Johann Zarco yang sedang menunggu untuk masuk sirkuit.

Brak motor MotoGP Honda RC213V Marc Marquez meluncur deras dan menghantam keras bagian depan motor MotoGP Ducati Desmosedici GP Johann Zarco.

Bagian depan motor MotoGP Ducati milik Johann Zarco hancur berantakan.

Johann Zarco pun harus melompat dan terjatuh keras ke aspal agar motor MotoGP Honda milik Marc Marquez tak menghantam kakinya.

Tidak ada insiden atau cedera parah yang menimpa Marc Marquez dan Johann Zarco.

Meski keduanya sudah berdamai dan menganggap selesai urusan tikungan 1 sirkuit Sachsenring MotoGP Jerman 2023 selesai.

Ternyata ada 5 fakta unik sirkuit Sachsenring MotoGP Jerman 2023 terlepas insiden tabrakan tikungan 1 Marc Marquez dengan Johann Zarco.

Kuy simak apa saja fakta menarik dari sirkuit Sachsenring venue MotoGP Jerman 2023 itu.

Fakta sirkuit Sachsenring sirkuit paling pendek yang jadi venue MotoGP musim ini.

Sirkuit Sachsenring panjangnya 3,671 km jadi satu-satunya sirkuit venue MotoGP dengan panjang di bawah 4 km.

Alhasil, sirkuit Sachsenring adalah lintasan balap paling pendak di MotoGP 2023.

Sirkuit Sachsenring 1 dari 4 sirkuit MotoGP musim ini yang anti-clockwise atau arah putarannya berlawanan arah putaran jarum jam.

Sirkuit Sachsenring bersama dengan COTA (Amerika); Phillip Island (Australia) dan Ricardo Tormo Valencia (Spanyol) adalah sirkuit dengan lay-out anti-clockwise.

Apa sih ciri-ciri sirkuit Sachsenring itu disebut anti-clockwise atau arah putarannya berlawanan jarum jam.

Ingat dan lihat arah jarum jam berputar pasti ke kanan.

Baca Juga: Hasil FP2 MotoGP Jerman 2023, Marc Marquez Kesal Tak Lolos Q2, Murid Rossi Tercepat

Nah anti-clockwise atua arah putarannya berlawanan arah jarum jam, maka berputarnya kebalikan arah kanan alias kiri.

Jadi paling gampang melihat data spesifikasi sirkuit kemudian melihat jumlah tikungannya, jika tikungan kiri lebih banyak dari kanan, itu berarti sirkuit anti-clockwise.

Sirkuit Sachsenring meski terbilang paling pendek di daftar venue MotoGP 2023 ternyata menawarkan sensasi tersendiri.

Sirkuit Sachsenring sirkuit yang memiliki perbedaan tingkat ketinggian alias banyak tanjakan dan turunan alias roller coaster.

Sachsenring seperti halnya sirkuit Portimao (Portugal), COTA (Amerika), Mugello (Italia) dan Red Bull Ring (Austria) serta Phillip Island (Australia) banyak suguhan elevasinya.

Sepanjang era MotoGP modern 4-Tak sejak 2002, pemenang terbanyak MotoGP Jerman adalah Marc Marquez dengan 8 kali menang 2013-2021.

Fakta menariknya hanya ada 2 orang yang jadi pembalap reguler MotoGP 2023 pernah menang MotoGP Jerman di sirkuit Sachsenring.

Selain Marc Marquez dengan 8 kali menang, adalah Fabio Quartararo yang menang MotoGP Jerman 2022.

Kemenangan Fabio Quartararo di MotoGP Jerman tahun lalu itu adalah terakhir kalinya menang ronde MotoGP.

Sejak saat itu Fabio Quartararo hingga sekarang belum pernah lagi merasakan puncak podium balapan MotoGP.

Fakta menarik terkahir sirkuit Sachsenring MotoGP Jerman 2023 adalah perubahan lokasi long lap penalty (LLP).

Jika sebelumnya lokasi long lap penalty (LLP) di tikungan pertama atau T1.

Nah di MotoGP Jerman 2023 berpindah lokasi ke tikungan terakhir atau tikungan 13 (T13).

Baca Juga: Aneh Bin Ajaib Marc Marquez Salahkan Johann Zarco Di MotoGP Jerman 2023, Gara-gara Tabrakan Mengerikan

Alasan pemindahan itu atas dasar faktor safety di mana menghindari kejadian ada pembalap yang crash di tikungan pertama.

Lantas menimbulkan efek tabrakan bagi pembalap lain, yang kebetulan sedang melakukan long lap penalty saat balapan.

Eh ternyata lokasi long lap penalty dipindah dari T1 ke T13 untuk MotoGP Jerman 2023.

Malah kejadian insiden crash Marc Marquez dengan Johann Zarco di tikungan 1 saat latihan 2 (P2), Jumat (16/6/2023) kemarin.

Source : Berbagai sumber
Penulis : Joni Lono Mulia
Editor : Joni Lono Mulia


KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular