Wuih Motor Murah Honda Supra X 125 Dilelang Rp 3,4 Jutaan, Pajak Aktif Surat-surat Lengkap

Galih Setiadi - Sabtu, 17 Juni 2023 | 18:20 WIB
Lelang.go.id
Sebuah motor mudah Honda Supra X 125 dilelang Rp 3 jutaan.

MOTOR Plus-online.com - Kesempatan bagus untuk dapatkan motor murah Honda Supra X 125 yang dilelang dengan harga awal Rp 3 jutaan dengan kondisi pajak hidup serta surat-surat komplit nih.

Bikers enggak perlu bingung cari motor murah, tinggal ikutan lelang motor.

Soalnya, banyak yang menawarkan motor murah dengan kelengkapan surat-surat yang terjamin.

Bahkan, di antaranya terdapat unit yang STNK-nya dalam kondisi hidup.

Seperti Honda Supra X 125 yang dilelang Kantor Kementerian Agama Kabupaten Ogan Ilir.

Lelang motor tersebut melalui Kantor Pelayaan Kekayaan Negara dan Lelang (KPKNL) Palembang.

Cara penawaran motor bebek tersebut open bidding dengan mengakses www.lelang.go.id.

Tempat pelaksanaan lelang motor berada di KPKNL Palembang di Jalan Kapten A. Rivai No. 4 Gedung Keuangan Palembang.

Baca Juga: Bawa Pulang Motor Murah Honda BeAT Street 2018 Modal Rp 5 Juta, STNK dan BPKB Lengkap

Honda Supra X tahun 2012 itu diellang dengan nilai limit atau harga awal Rp 3.447.000.

Di bagian lampiran, disebutkan STNK dan BPKB ada serta masa berlaku pajak sampai 8 Agustus 2023.

Untuk mengikuti lelang motor tersebut, perlu menyerahkan uang jaminan sebesar Rp 1.723.500.

Lelang.go.id
Harga awal Rp 3.447.000, Honda Supra X 125 dengan kondisi pajak hidup dan STNK BPKB ada bisa didapat.

Perlu dicatat, batas akhir penyerahan jaminan sampai dengan 21 Juni 2023.

Sementara itu, untuk pelaksanaan lelang motor itu pada Kamis (22/6/2023) pukul 12.45 - 13.45 WIB.

Lebih lengkap tentang lelang motor bebek ini, klik DI SINI.

Penulis : Galih Setiadi
Editor : Ahmad Ridho


KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular