Serbu PT Yamaha Indonesia Buka Lowongan Kerja Lulusan SMA Bisa Masuk

Ahmad Ridho - Minggu, 18 Juni 2023 | 14:16 WIB
Tribun Jabar
Ilustrasi PT Yamaha Indonesia Motor Manufacturing (YIMM) kembali buka lowongan pekerjaan, buruan daftar sekarang.

MOTOR Plus-online.com - Lowongan kerja kembali dibuka PT Yamaha Indonesia Motor Manufacturing (YIMM) untuk tahun 2023.

Dibutuhkan beberapa tenaga terampil lulusan SMA/SMK, D1-D3 sampai S1.

PT YIMM atau Yamaha Indonesia merupakan perusahaan yang bergerak di bidang manufactur motor di Tanah Air.

Bulan Juni 2023 ini, Yamaha Indonesia kembali membuka lowongan pekerjaan untuk merekrut tenaga kerja muda.

Lowongan pekerjaan ini dibuka secara besar-besaran dan masih ada kesempatan pelamar bisa diterima.

Khusus untuk lulusan SMA/SMK bisa melamar dan ada beberapa posisi yang dibutuhkan.

Dikutip dari laman www.yamaha-motor.co..id, ada beberapa persyaratan dan ketentuan untuk para kandidat sebelum melamar.

Saat ini selain di Pulo Gadung Jakarta Timur, Yamaha Indonesia memiliki beberapa gedung atau pabrik di daerah Karawang, Jawa Barat.

Tercatat ada 13 lowongan yang sedang dicari Yamaha Indonesia untuk lulusan SMA/SMK, D1-D3 sampai S1.

Berikut ini 13 lowongan pekerjaan yang dibuka Yamaha Indonesia:

1. Promotion Staff

2. Operator Produksi dan non operator

3. Factory Operation Control Staff

4. Secretary For Japanese

5. Industrial Relation Staff

6. Technical Warranty Staff

7. IT Network Engineer

8. QHSE Staff

9. IT Data Analytic Specialist

10. IT Cyber Security Specialist

11. Risk Management Staff

12. Area Marketing Development (Manado)

13. Area Marketing Development (Medan)

Lowongan untuk SMA/SMK (OPERATOR)

Lowongan untuk posisi operator yang kami buka adalah meliputi pekerjaan operator yang berhubungan langsung dengan proses dan mesin produksi maupun yang tidak berhubungan langsung dengan proses produksi (contoh: bagian logistic dan bagian facility).

Jika kriteria anda sesuai dengan persyaratan yang kami miliki, anda akan mendapatkan panggilan untuk proses recruitment melalui Labour Supplier (Yayasan untuk melakukan proses psikotest & interview dan test lainnya yang ditunjuk langsung oleh Yamaha).

Status karyawan (operator) adalah Karyawan PT Yamaha Indonesia Motor Mfg. , Labour Supplier hanya berwenang melakukan test seleksi.

Seluruh proses rekrutmen PT Yamaha Indonesia Motor Mfg. tidak dipungut biaya apapun.

Jika anda menemukan Oknum yang mengatasnamakan PT Yamaha Indonesia Motor Mfg. maupun Labour Supplier yang bekerja sama dengan PT Yamaha Indonesia Motor Mfg. anda berhak untuk melaporkannya kepada kami disertai dengan bukti lengkap.

Untuk informasi yang belum jelas silahkan menguhubungi HRD Recruitment : 021 4612222

Lowongan untuk SMA/SMK (NON OPERATOR)

Bagi anda yang ingin melamar untuk posisi-posisi lowongan yang kami buka:

Jika kualifikasi anda sesuai dengan persyaratan yang kami miliki, anda akan mendapatkan panggilan untuk proses recruitment awal yaitu Psikotest & Interview HRD.

Panggilan akan kami lakukan melalui SMS Blast atau panggilan telepon resmi dari Yamaha.

Notes: Hardcopy data dibawa pada saat sudah ada panggilan Psikotest & Interview.

Lowongan untuk D3/S1

Bagi anda yang ingin melamar untuk posisi-posisi lowongan yang kami buka:

Jika kualifikasi anda sesuai dengan persyaratan yang kami miliki, anda akan mendapatkan panggilan untuk proses recruitment awal yaitu Psikotest & Interview HRD.

Panggilan akan kami lakukan melalui SMS Blast resmi dari Yamaha

*Notes: Hardcopy data dibawa pada saat sudah ada panggilan Psikotest & Interview.

Detail Informasi Yamaha Recruitment - Pelamar SMA / SMK

*Khusus penerima SMS BLAST yang telah dihubungi oleh PT YIMM

Tempat

PT Yamaha Indonesia Motor Mfg.

Jl. DR KRT Radjiman Widyodiningrat, Pulo Gadung

Jakarta Timur 13920 - Gedung #14

Tanggal : Sesuai yang diinformasikan melalui SMS BLAST dari PT YIMM
Waktu : 08.00 s/d selesai
Agenda : Psikotes & Interview (sistem gugur)
Bertemu : Susanti / Arianty / Apriyani
No. Tlp : 021-4612222

Baca Juga: PT Astra Honda Motor Buka Lowongan Kerja Besar-besaran Sampai 30 Posisi Untuk D3 dan S1

Kelengkapan yang harus dibawa saat test :

Form Aplikasi Yamaha klik disini
Surat lamaran & CV
Pas foto 3x4 2 lembar
KTP (Fotocopy & Asli)
NPWP (Fotocopy & Asli)
Sim C - jika ada (Fotocopy & Asli)
Kartu Keluarga (Fotocopy & Asli)
Akte Lahir / Surat Keterangan Lahir (Fotocopy & Asli)
Ijazah & SKHUN (Fotocopy & Asli)
Transkrip Nilai / Raport sem 5 & 6 (Fotocopy & Asli)
SKCK yang masih aktif (Fotocopy & Asli)
Wajib membawa pulpen berwarna hitam dan correction pen (Tip ex)
Semua kelengkapan berkas mohon di steples dan urutan paling depan adalah Form Aplikasi Yamaha diikuti dengan surat lamaran & CV dan berkas lainnya.

Hanya peserta yang menerima SMS BLAST undangan psikotest yang dapat hadir dan mengikuti proses ini.

PERHATIAN ! Setiap peserta psikotes yang hadir tidak diperkenankan membawa sepeda motor sendiri.

Bagi yang sudah pernah mengikuti proses recruitment di PT. Yamaha Indonesia Motor Mfg. sebelumnya, mohon undangan tersebut diabaikan.

Untuk informasi lowongan pekerjaan Yamaha Indonesia (PT YIMM) bisa klik LINK INI.

Penulis : Ahmad Ridho
Editor : Ahmad Ridho


KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular