MOTOR Plus-online.com - Ojek Jack Miller atau Miller Taxis kembali beroperasi di latihan resmi 1 (P1) MotoGP Belanda 2023 di sirkuit Assen, hanya saja kali ini kena tegur FIM MotoGP Steward, kok bisa?
Sekian lama tak melihat aksi Jack Miller yang baik hati membantu pembalap MotoGP yang kesulitan ditawari naik motor MotoGP alias ngojek.
Eh ternyata ojek Jack Miller kembali beroperasi di latihan resmi 1 (P1) MotoGP Belanda 2023 di sirkuit Assen.
Jack Miller menawarkan ojek kepada Johann Zarco yang mengalami insiden crash di tikungan 15 sirkuit Assen.
Kemudian Johann Zarco tampak jalan dari tikungan 15 ke pit lane.
Tepat di bibir pit entry Jack Miller melihat Johann Zarco yang berjalan kaki.
Akhirnya, Jack Miller memberikan tumpangan alias ngojek Johann Zarco di atas motor MotoGP KTM RC16 hingga depan garasi skuat Prima Pramac Racing.
Eh ternyata, ojek Jack Miller kepada Johann Zarco kena teguran FIM MotoGP Steward dengan alasan faktor safety.
Pasalnya, Jack Miller ngojek di pit area yang merupakan lokasi di mana banyak motor dan kru MotoGP lalu lalang.
Alasan lainnya adalah tidak boleh kasih ojek ke pembalap lain di pitlane atau saat tayangan langsung.
Sontak pembalap kelahiran 18 Januari 1998 itu mengungkapkan dirinya ditegur FIM MotoGP Steward termasuk dikirim ke penanggung jawab tim.
Apakah teguran ini membuat ojek Jack Miller tutup usaha di MotoGP 2023?
A message from the stewards ⚠️@jackmilleraus thinks his mid-session 'dinky' is fine! What do you think? ????#DutchGP ???????? pic.twitter.com/O4XT75w5xS
— MotoGP™???? (@MotoGP) June 23, 2023
Penulis | : | Joni Lono Mulia |
Editor | : | Joni Lono Mulia |
KOMENTAR