Breaking News: Fabio Quartararo Patah Tulang, Daftar Cedera Pembalap MotoGP Makin Panjang

Uje - Minggu, 25 Juni 2023 | 21:15
Fabio Quartararo mengalami cedera patah tulang jempol kaki usai crash di MotoGP Belanda 2023
Yamaha Racing
Fabio Quartararo mengalami cedera patah tulang jempol kaki usai crash di MotoGP Belanda 2023

MOTOR Plus - online.com Fabio Quartararo harus mengalami patah tulang jempol kaki usai mengalami crash di MotoGP Belanda 2023.

Fabio Quartararo mengalami crash pada sesi main race MotoGP Belanda di Sirkuit Assen, Minggu (25/6).

Fabio Quartararo crash di lap kedua MotoGP Belanda dan secara tidak sengaja mengajak Johann Zarco terjatuh bersamanya.

Efeknya Fabio Quartararo nampak sempat tertabrak oleh motor Johann Zarco saat mengalami crash.

Fabio Quartararo nampak mengalami kesakitan usai crash, ia langsung dibawa ke medical center untuk menjalani pemeriksaan.

Hasilnya diumumkan kalau Fabio Quartararo mengalami cedera yang cukup serius di MotoGP Belanda.

Ia dinyatakan mengalami cedera patah tulang jempol kaki dan lengan terkilir.

Nampaknya Fabio Quartararo harus menjalani summer break untuk memulihkan cederanya.

Baca Juga: Hasil Balap MotoGP Belanda 2023, Francesco Bagnaia Juara, Aleix Espargaro Hoki

Editor : Uje


TERPOPULER