Kembaran Yamaha Byson Dijual Murah Rp 9 Jutaan, Pas Buat Kaum Ngabers

Ahmad Ridho - Rabu, 28 Juni 2023 | 16:07 WIB
alibaba.com
Haojun MT200, motor murah asal China yang dijual cuma Rp 9 jutaan.

MOTOR Plus-online.com - Motor murah masih jadi buruan kalangan anak muda atau ngabers untuk sunmori.

Apalagi banyak motor baru harga terjangkau yang banyak disuguhkan berbagai pabrikan.

Motor matic, sport sampai motor bebek bisa jadi pilihan dan disesuaikan dengan bajet yang dimiliki.

Bukan cuma motor bekas, motor baru juga ada yang harganya murah.

Banyak ditawarkan motor murah untuk aktivitas sehari-hari bahkan bisa dipakai ngabers sunmori.

Sama seperti motor sport bergaya naked terbaru yang dijual dengan harga murah.

Desainnya mirip sekali dengan Yamaha Byson yang sudah stop produksi.

Namun bagian headlamp motor baru ini lebih condong ke Yamaha MT-15.

Walaupun mirip-mirip dengan motor asal Jepang, namun motor baru ini harganya sangat murah.

Untuk satu unitnya, motor baru ini dijual $660 atau setara Rp 9.904.000.

Buat yang penasaran, motor murah ini adalah Haojun MT200.

Walaupun namanya MT200, namun kapasitas motor ini cuma 125cc.

alibaba.com
Motor murah asal China bergaya naked bike cocok buat kaum ngabers.

Dikutip dari laman alibaba.com, motor dengan bobot 122 kg ini punya kecepatan maksimum 90 km/jam.

Bagian headlamp, Haojun MT200 ini memakai konsep tameng seperti transformer.

Haojun MT200 ini punya ground clearance 170mm mengusung mesin 4 langkah.

Dimensi motor kembaran Yamaha Byson ini 2000 mm x750 mm x 1070 mm dengan tipe mesin 162FMJ.

Haojun MT200 ini merupakan motor rakitan pabrik asal Guangdong, China.

Baca Juga: Motor Murah Asal India Cuma RP 12 Jutaan Fitur Melimpah Bikin Honda BeAT Langsung Minder

Motor ini bisa dipakai harian dengan desain atau tampilan motor bergaya sport yang maskulin.

Kembaran Yamaha Byson ini sudah menggunakan pelek aluminium, ban tubless, rem cakram dengan piston tunggal.

alibaba.com
Desain lampu depan motor murah Haojun MT200 mirip robot transformer.

Sayangnya motor keren ini belum dijual di Indonesia.

Bagi yang penasaran bisa order langsung motornya ke China dan akan dilakukan proses pengiriman.

Penulis : Ahmad Ridho
Editor : Ahmad Ridho


KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular