Untuk sektor pengereman, Yamaha Grand Filano dan Yamaha Fazzio dilengkapi disc brake dari KRS, sister brand KYTA.
"Kemudian ada piringan atau disc brake depan dari KRS yang dulu cuma tersedia 4 lubang baut," sambungnya.
"Kini piringan KRS ada 3 lubang baut yang lebarnya 190 mm, jadi bisa buat Yamaha Mio series seperti Yamaha Mio J, Yamaha FreeGo bahkan buat Yamaha Grand Filano dan Yamaha Fazzio," lanjutnya.
Geser ke sampingnya, kaliper Yamaha Grand Filano dan Yamaha Fazzio ternyata juga ikut diganti dengan produk KYTA.
"Untuk kaliper pada Yamaha Grand Filano dan Yamaha Fazzio pakai Kaliper 2P slim terbaru dengan dua piston dan kabel rem dari KYTA," sambungnya.
"Enggak ketinggalan juga master rem, handel dan juga handgrip dari KYTA," lanjutnya.
Mundur ke belakang, Yamaha Grand Filano dan Yamaha Fazzio yang dipajang juga menyematkan sokbreker dari KYTA.
"Buat sokbreker belakang kami pasangkan sokbreker KYTA Luna X1 dan KYTA Luna X2," tambah lagi Junan
Enggak cuma dipajang, aksesori KYTA juga dijual buat konsumen.
"Bisa dibeli satuan yang akan kami arahkan pembelian secara offline atau paket seperti yang dipajang ini," jelasnya.
"Harganya sekitar tambah Rp 5 sampai Rp 10 jutaan dari harga on the road (OTR), tergantung paket atau mau full sudah direpaint seperti ini," lengkapnya.
Kalau tambah Rp 5 jutaan dan harga Fazzio tipe terendah (Neo) dijual Rp 22.650.000 On the Road Jakarta, maka total harga modifikasi motor Yamaha Fazzio ini sekitar Rp 27.650.000.
Enaknya lagi, KYTA menyediakan motor test ride di PRJ agar bisa dijajal calon konsumen.
"Selain itu kami juga menyediakan Yamaha Aerox 155 yang sudah dibore up di area test ride," sambung Junan.
"Jadi, pengunjung juga bisa coba motor hasil bore up kami," pungkasnya.
Artikel ini telah tayang di GridOto.com dengan judul 'Yamaha Grand Filano dan Fazzio Full Aksesori Dijual di Jakarta Fair"
KOMENTAR