MOTOR Plus-Online.com - Pirelli resmi diumumkan untuk menggantikan ban Dunlop di Moto3 dan Moto2 dimulai tahun 2024.
Pirelli di kelas Moto3 dan Moto2 pun kontraknya sampai akhir tahun 2026 dengan opsional diperpanjang beberapa tahun ke depan.
Batas kontrak tersebut sama dengan masa kontrak Michelin sebagai penyuplai ban di MotoGP sampai akhir 2026.
Tak pelak ada spekulasi kalau MotoGP juga nantinya akan menggunakan ban Pirelli dimulai dari tahun 2027.
"Tentu saja menarik jika membahas ketertarikan kami di MotoGP, itu adalah cita-cita besar pastinya," kata Giorgio Barbier, Pirelli Racing Manager menjelaskan.
"Tapi tentu terlalu dini karena kami tidak tahu akan seperti apa motor MotoGP pada tiga tahun ke depan," lanjutnya dikutip dari GP One.
"Perkembangan di motor MotoGP sangat cepat dan tentu regulasi akan berubah tiga tahun ke depan," Barbier menambahkan.
Pirelli memang memiliki cita-cita untuk menguasai kelas utama di berbagai ajang balapan setelah jadi penyuplai ban di WSBK, MXGP, dan F1.
Baca Juga: Rayakan Ulang Tahun Yamaha Ke-68, Yuk Nostalgia Perjalannya di Indonesia
Tentu saja MotoGP akan menjadi bukti kalau Pirelli ada dua kompetisi balap kasta tertinggi, F1 dan MotoGP nantinya.
Apalagi tidak hanya di kancah dunia, Pirelli juga menjadi pemasok ban untuk balap pembibitan dari Dorna Sports seperti Asia Talent Cup (ATC) dan Red Bull Rookies Cup.
Berarti dari segala lini nantinya Pirelli akan benar-benar menjajaki proses pembibitan pembalap.
Sehingga pembalap yang bersangkutan tidak perlu merasakan adaptasi pada perbedaan ban antar kompetisi.
Source | : | GPOne Italia |
Penulis | : | Didit Abdillah |
Editor | : | Ahmad Ridho |
KOMENTAR