Ini Motor Matic Tangki Bensin Terbesar di Indonesia Muat 13 Liter Honda BeAT Bisa Jalan 787 Kilometer

Aong - Minggu, 2 Juli 2023 | 21:35 WIB
GridOto
Tangki motor matic paling besar muat 13 liter

MOTOR Plus-online.com - Isi tangki bensin jadi salah satu pertimbangan dalam memilih motor matic.

Ini motor matic tangki bensin terbesar di Indonesia muat 13 liter Honda BeAT bisa jalan 787 kilometer Jakarta Surabaya.

Sekarang kalau isi bensin di SPBU Pertamina antrinya tidak manusiawi, selain panjang juga tidak nyaman.

Di kota besar pemotor antri Pertalite mengular juga harus berpanas-panasan yang bikin kulit hitam.

Untuk itu pemilihan kapasitas tangki bensin harus jadi pertimbangan dalam memilih motor matic.

Tahu kah kamu di Indonesia ada motor matic yang tangkinya bisa terisi sampai 13 liter.

Jika dipakai Honda BeAT yang seliternya bisa 60,6 kilometer, berarti sekali isi bisa menempuh 787,8 km atau setera Jakarta Surabaya.

Tangki motor matic Honda BeAT aslinya punya kapasitas 4,2 liter, lalu skutik apakah yang bisa isi penuh 13 liter?

Motor matic seperti Honda Vario 125 atau Yamaha Aerox 155, kapasitas tangkinya adalah 5,5 liter.

Baca Juga: Gempa Bantul 6,4 SR, Satu Rumah Warga Ambruk Honda BeAT dan Honda Supra Fit Tertimbun  

Baca Juga: Kenapa AT Di Nama Honda BeAT Huruf Besar Ternyata Ada Artinya

Yosi / Otomotif
Tangki Honda PCX 160

Bagaimana dengan motor matic 150 cc dengan ukuran lebih besar, seperti Yamaha NMAX atau Honda PCX 160.

Tangki Yamaha NMAX terbaru punya kapasitas 7,1 liter, lalu Honda PCX 160 lebih besar yaitu 8,1 liter.

Semakin besar bodi lalu kapasitas mesinnya, tentunya mesti didukung tangki yang mampu menampung bensin lebih banyak.

Paling terlihat adalah matic dengan mesin 250 cc, seperti Yamaha XMAX atau yang baru adalah Honda Forza.

Honda Forza 250 terbaru yang launching di PRJ 2023, punya kapasitas tangki 11,7 liter.

Mesti terlihat besar, kapasitas tangkinya ternyata selisih jauh dengan Yamaha XMAX.

Yamaha XMAX Connected terbaru, punya kapasitas tangki mencapai 13 liter.

Membuat Yamaha XMAX jadi matic sampai dengan 250 cc dengan tangki paling besar yang dijual di Indonesia saat ini.

Penulis : Aong
Editor : Aong


KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular