MOTOR Plus-online.com - Kenyamanan berkendara sangat dipengaruhi sokbreker di sistem suspensi.
Sokbreker empuk merek terkenal dibanderol cuma Rp 215 ribu cek tipenya agar tak salah.
Adapun untuk pilihan sokbreker bisa ambil merek Aspira atau KYB Premium.
Dari penampilan, sokbreker motor buatan Aspira maupun KYB Premium, punya bentuk seperti bawaan motor.
"Sokbreker KYB Premium ini sebenarnya bentuknya seperti sokbreker bawaan motor juga," ucap Imron Sulistyo selaku Mekanik gerai Shop&Bike Sawangan kepada GridOto.
Meski sama-sama buatan Astra Otoparts, ternyata perbedaan sokbreker Aspira dan KYB Premium ada pada bantingan atau kekerasan sokbrekernya.
"Bantingan sokbreker KYB Premium ini lebih empuk dari sokbreker Aspira," jelas pria yang dipanggil Tyo.
Lantas bagaimana dengan kualitas sokbreker Aspira dan KYB Premium?
"Kualitasnya enggak beda jauh dengan sokbreker bawaan motor," yakin Tyo.
Baca Juga: Modal Rp 200 Ribu Dapat Sokbreker Buat Modifikasi Motor Honda BeAT, Promo V Rossi Cuma Di PRJ
Soal harga, sokbreker Aspira buat motor matic single sokbreker dijual Rp 180 ribuan aja.
"Sedangkan sokbreker KYB Premium buat motor matic single sokbreker dijual mulai Rp 215 ribuan," tutupnya saat ditemui di Jalan Raya Sawangan No.11, Depok, Jawa Barat.
Jadi, itu bedanya sokbreker Aspira dengan KYB Premium yang dijual di gerai Shop&Bike.
Buat kalian yang sudah waktunya ganti sokbreker bawaan motor, kedua sok ini bisa jadi alternatif.
Harganya terjangkau dan punya kualitas yang terjamin juga.
Baca Juga: Ini Efeknya Kalau Membiarkan Sokbreker Belakang Motor Rusak, Bisa Merembet ke Komponen Lain!
KOMENTAR