MOTOR Plus-online.com - Begal di daerah Sumatera Utara terutama Medan kini bakal makin terpojok setelah TNI ikut turun tangan.
Tentara Nasional Indonesia (TNI) melalui Detasemen Intel Kodam I/Bukit Barisan (Deninteldam I/BB) telah menurunkan anggota ke lapangan untuk membasmi begal.
Apalagi saat ini begal dan geng motor semakin meresahkan di Sumatera Utara terutama di Kota Medan.
Seperti dikutip dari medan.tribunnews.com langkah ini dilakukan untuk melindungi masyarakat dan membantu kepolisian.
"Kita telah menyebar anggota untuk membantu Polri, dalam hal ini Polrestabes Medan untuk mengatasi begal sesuai permintaan Wali Kota Medan, Bobby Nasution," kata Komandan Deninteldam I/BB, Letkol Inf Jontra Gultom, dalam keterangan tertulis yang diterima, Sabtu (15/7/2023).
Jontra menegaskan kepada anggotanya untuk tidak ragu dan menindak tegas secara terukur pada geng motor dan begal.
Apalagi masalah begal ini sudah sangat merajalalela di daerah Sumatera Utara dan Medan.
"Perlunya tindakan tegas terukur bagi pelaku kriminal. Jika masih sering terjadi, tindakan di lapangan akan diterapkan tanpa ragu," tegasnya.
Baca Juga: Nasib Apes Begal Mau Merampas Yamaha NMAX di Sumatra Utara Endingnya Malah Terlindas Truk
Secara terpisah, Kapendam I Bukit Barisan Kolonel Rico J Siagian mengatakan, TNI turun tangan memberantas begal dan geng motor lantaran diminta Forum Komunikasi Daerah (Forkompinda).
Tim khusus basmi begal ini telah disebar kurang lebih selama seminggu di daerah Sumatera Utara.
Namun demikian dia enggan merinci berapa jumlah anggota dan dimana saja.
"Atas permintaan Forkopimda. Sudah 1 mingguan. Salah satu tugas nya, patroli dan bubarkan geng motor," ujar Kapendam I Bukit Barisan, Kolonel Rico J Siagian.
Nah, siap-siap para begal di daerah Sumatera Utara khususnya Medan!
Artikel ini telah tayang di Tribun-Medan.com dengan judul Medan Darurat Begal, Kodam I Bukit Barisan Sampai Turunkan Prajurit Buru Begal dan Geng Motor
Penulis | : | Uje |
Editor | : | Joni Lono Mulia |
KOMENTAR