MOTOR Plus-online.com - Dorna Sports mulai menunjukkan campur tangannya dengan berlakunya aturan soal latihan 1 atau P1 diubah dan tok resmi berlaku di MotoGP Inggris bulan depan.
Alih-alih menangkap komplain pembalap MotoGP yang meminta sesi latihan 1 atau P1 di Jumat pagi jangan dijadikan standar waktu untuk lolos langsung ke kualifikasi 2 atau Q2.
Usulan yang sempat ramai dibahas di sela-sela MotoGP Prancis, Jerman hingga Belanda 2023 lalu.
Wacana perubahan status latihan 1 atau P1 Jumat dibawa ke forum Grand Prix Comission, namun sempat diveto salah satu wakil skuat MotoGP pabrikan, Ducati.
Hingga akhirnya disebut-sebut perubahan status itu akan baru bisa dijalankan di MotoGP 2024.
Eh ternyata, saat masih suasana liburan dan MotoGP Inggris 2023 yang jadi ronde pembukan paruh musim kedua berlangsung bulan depan.
Dorna Sports dan FIM mengumumkan jika aturan perubahan latihan 1 atau P1 sah ditetapkan jadi FP1 di hari Jumat.
Lantas apa yang membedakan P1 dengan FP1?
Statusnya berubah sehingga pembalap MotoGP tak lagi stres untuk melakukan time attack demi bisa mendapatkan waktu tercepat.
Baca Juga: MotoGP 2024, Yamaha Duetkan Fabio Quartararo Dengan Sahabatnya?
FP1 murni pembalap MotoGP berkutat dengan adaptasi dan menggali data serta setting motor MotoGP yang jadi patokan setting di P2, FP2, kualifikasi 1 dan 2 hingga Sprint Race di hari Sabtu dan Main race di hari Minggu.
Perubahan aturan status latihan Jumat menjadi latihan bebas itu diharapkan dapat mencegah pembalap mengalami risiko cedera lebih dini.
Padahal, persoalan utamanya bukan status latihan 1 dijadikan patokan standar waktu untuk lolos langsung ke Q2.
Masalahnya adalah kehadiran format balap baru Sprint Race di hari Sabtu yang diadakan di setiap putarannya.
Sejatinya, Sprint Race yang dimodifikasi sih, namun Dorna Sports menunjukkan sebagai pemegang hak MotoGP sehingga punya otorisasi yang dirasa bisa membuat gelaran MotoGP lebih baik.
Tok latihan 1 atau P1 berubah menjadi latihan bebas alias FP1 di hari Jumat.
Pembalap MotoGP bisa lebih tenang dan fokus memanfaatkan sesi di Jumat pagi untuk mengekstrak performa motor MotoGP semaksimal mungkin.
Tanpa ada beban pikiran harus mencari cara untuk mencetak waktu tercepat demi jaminan lolos langsung ke kualifikasi 2 atau Q2.
1 hour of Practice on Friday to get into Q2 ✅
Here's how the schedule will look like from now on ????#MotoGP pic.twitter.com/gOijiW6Oj2
— MotoGP™???? (@MotoGP) July 17, 2023
Penulis | : | Joni Lono Mulia |
Editor | : | Joni Lono Mulia |
KOMENTAR