Keputihan Bukan Cuma di Cewek Bro, Aki Juga Bisa Keputihan

Yuka Samudera - Rabu, 26 Juli 2023 | 16:35 WIB
scramblerforum.com
Ternyata aki juga bisa keputihan, tak hanya cewek saja bro. Kok bisa?

MOTOR Plus-Online.com - Brother MOTOR Plus tahu enggak, ternyata aki motor atau mobil pun bisa keputihan, gak cuma cewek aja bro!

Mungkin banyak pemilik kendaraan baik motor atau mobil yang belum tahu, aki bisa mengalami keputihan khususnya aki basah.

Namun keputihan yang dimaksud bukan penyakit, melainkan munculnya semacam kerak putih di bagian kutub positif dan minus aki.

Kerak putih di aki basah muncul karena ada penyebabnya brother.

Seperti yang dijelaskan oleh Fajarullah, Teknisi PT Kamajaya Tri Laksana, distributor resmi Yuasa Battery.

"Itu disebabkan dari penguapan air zuur dari battery, karena air zuur mengandung asam yang mengakibatkan menjadi kerak putih," buka Fajarullah saat dihubungi MOTOR Plus-Online, Rabu (26/7/2023).

Proses reaksi kimia yang terjadi pada aki basah menyebabkan kerak putih tersebut muncul.

Istimewa/Adi Sutisna
Ilustrasi kutub aki saat dilepas.

"Kalau aki tipe Yumicron/basah bila digunakan atau kendaraan dalam posisi menyala memang ada penguapan, karena reaksi kimia antara cairan dan plate timah," jelasnya.

Baca Juga: Awas Aki Motor Meledak Jika Nekat Modifikasi Motor Kayak Gini, Ganti Klakson Termasuk Bro

"Tapi kalau kendaraan tidak dipakai lebih dari 2 bulan malah bisa menimbulkan jamur pada cairan. Nantinya akan menempel pada plate dan menimbulkan jamur atau kerak putih itu, sehingga battery akan susah untuk di-starter," tambahnya lagi.

Jika sudah terlanjut muncul kerak putih di bagian kutub aki basah, brother jangan khawatir.

Ada cara mudah dan gampang untuk menghilangkan kerak putih ini.

Dok MOTOR Plus
Kerak putih di area kutub aki harus dibersihkan secara rutin.

"Untuk merontokan kerak putih yang menempel bisa menggunakan air panas yang disiram pada permukaan yang menempel," ungkap Fajar.

"Sedangkan untuk cara mencegah atau mengatasinya bisa menggunakan Baseline/Grease/Gemuk agar permukaan kepala pole tidak tertutup kerak," tutupnya.

Nah jadi sudah tahu kan, aki basah pun bisa mengalami keputihan alias munculnya kerak putih di bagian kedua kutubnya.

Solusinya bisa lakukan cara yang sudah dijelaskan di atas tuh brother!

Penulis : Yuka Samudera
Editor : Ahmad Ridho


KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular