MOTOR Plus-online.com - Brother yang tinggal di Bandung harus waspada dengan aksi begal yang kerap terjadi belakangan ini.
Tak hanya motor, para pelaku begal mengincar harta lain seperti dompet dan telepon genggam alias HP.
Beberapa waktu lalu komplotan begal beraksi di Kota Bandung, Jawa Barat.
Mereka merampas HP dan dompet milik korban di Jalan Cilengkrang, Kecamatan Panyileukan, Kota Bandung, Senin (24/7/2023).
Aksi pembegalan tersebut terekam CCTV warga setempat, dan videonya beredar di media sosial.
Dalam rekaman CCTV itu, terlihat ada empat pelaku menggunakan dua motor berboncengan, menghampiri dua orang korbannya yang sedang berhenti di pinggir jalan.
Para pelaku kemudian menghampiri korban dan meminta paksa barang berharga, sambil melakukan pengancaman dengan senjata tajam (sajam).
Salah satu pelaku terlihat mengacungkan sajam ke arah koban, hingga membuat korbannya yang seorang perempuan, terlihat ketakutan dan menangis.
Baca Juga: Alasan Pelajar SMP di Palembang Begal Motor Pacarnya: Iri Gak Punya Honda PCX
Setelah para pelaku berhasil merampas satu HP dan satu dompet milik korban, mereka langsung tancap gas melarikan diri.
Kini kompolotan begal di Kota Bandung masih berkeliaran.
Jajaran unit Reskrim Polsek Panyileukan masih berupaya mengejar komplotan begal yang merampas HP milik pengendara motor di Jalan Cilengkrang, tersebut.
Kapolsek Panyileukan, AKP Kurniawan mengatakan, saat ini penyidik masih melakukan penyelidikan kasus tersebut.
"Kami masih melakukan penyelidikan dan melaksanakan pemeriksaan terhadap saksi-saksi," ujar Kurniawan dikutip dari TribunJabar.id, Kamis (27/7/2023).
Menurutnya, sudah ada beberapa saksi dan saksi korban yang periksa penyidik untuk mengungkap kasus tersebut.
"Tiga orang saksi yang telah diperiksa," sambungnya.
Kurniawan mengatakan, pelaku masih dalam pengejaran termasuk menyelidiki identitas yang bersangkutan.
Baca Juga: Waspada, Modus Begal Motor Ngaku Sebagai Debt Collector Honda Vario 150 di Lenteng Agung Jadi Korban
"Identitas pelaku masih dalam penyelidikan," lanjutnya.
Jika brother menemukan aksi begal, bisa menghubungi nomor layanan darurat kepolisian 110.
Atau bisa menghubungi nomor telepon kantor polisi di Bandung:
- Polda Jabar (Komando Kendali Komunikasi & Informasi): (022) 7800013
- Polwiltabes Bandung (022) 4203500 - 4244444
- Sentral Pelayanan Kepolisian (SPK) Polres Bandung (022) 2033109
- Polresta Bandung Barat (022) 2031181 - 2031615
- Polsek Sukasari (022) 2013179
- Polsek Cicendo (022) 6011503
- Polsek Andir (022) 6012062
- Polsek Astanaanyar (022) 5204769
- Polsek Bojongloa La;er (022) 6037706
- Polsek Bojongloa Kidul (022) 5211082
- Polsek Babakan Ciparay (022) 6015345
- Polsek Bandung Kulon (022) 6011554
- Polresta Bandung Tengah (022) 7271115 - 7270444
- Polsek Cibeunying Kidul (022) 7271128
- Polsek Cibeunying Kaler (022) 2504127
- Polsek Lengkong (022) 7300958
- Polsek Kiaracondong (022) 7312219
- Polsek Cidadap (022) 2013521
- Polsek Coblong (022) 2502532
- Polsek Bandung wetan (022) 4202162
- Polsek Sumur Bandung (022) 4235675
- Polsek Regol (022) 5202169
- Polresta Bandung Timur (022) 7800110 - 7805638
- Polsek Cibiru (022) 7810348
- Polsek Cicadas (022) 7208467
- Polsek Arcamanik (022) 7805022
- Polsek Bandung Kidul (022) 7508122
- Polsek Rancasari (022) 7511153
- Polsek Margacinta (022) 7565727
Artikel ini telah tayang di TribunJabar.id dengan judul Waspada, Begal Bersenjata Tajam di Cilengkrang Bandung Masih Berkeliaran
Penulis | : | Ardhana Adwitiya |
Editor | : | Aong |
KOMENTAR