MOTOR Plus-online.com - Apa saja hal-hal yang membedakan motor MotoGP dengan motor harian selain soal oper gigi, mulai dari kopling, barang-barang enteng dengan bujet yang mahal banget.
Motor MotoGP seperti halnya motor harian juga perlu perangkat yang kopling yang terletak di setang sisi kiri.
Di motor harian pengoperasian kopling itu berkaitan dengan oper gigi, baik naik atau turun, saat motor melajut.
Nah berbeda dengan di motor MotoGP kopling itu hanya digunakan sekali saja saat start di mulai.
Setelah itu, motor MotoGP tidak perlu pakai kopling saat oper gigi, baik gigi naik atau turun, saat melaju ataupun menurunkan kecepatan.
Lantas gimana motor MotoGP oper giginya?
Persis seperti motor bebek yang tak hanya oper gigi, baik naik atau turun.
Hal itu dimungkinkan karena motor MotoGP dilengkapi perangkat seamless gearbox dan quick shifter yang membuat pembalap MotoGP tak perlu repot mengoperasikan kopling saat oper gigi.
Alhasil, pembalap MotoGP bisa lebih fokus mengatur ritme balap, titik pengereman serta buka tutup gas.
Baca Juga: Penasaran Angka Tidak Ada Di MotoGP 2023, Nih Pembalap Yang Pernah Nomor Start 2, 3 Dan 4
Hal berikut yang membedakan motor MotoGP dengan motor harian adalah beberapa spare part bobotnya enteng banget karena terbuat dari bahan serat carbon.
Seperti suspensi depan atau garpu depan bila motor harian memakai bahan aluminium, sementara motor MotoGP pakai serat karbon.
Tak ketinggalan pelek motor harian dari aluminium, pelek motor MotoGP terbuat dari magnesium yang lebih ringan.
Selanjutnya, sasis motor harian juga berbahan aluminium sedangkan motor MotoGP dari material CFRP (carbon fibre reinforced plastic) yang lebih bobotnya lebih ringan.
Ngomong-ngomong soal materi enteng itu berdampak ke bujet yang mahal untuk pembuatannya.
Sampai dengan perangkat rem motor harian berbahan dari aluminium dan baja, sedangkan motor MotoGP dari magnesium serta cakram rem karbon tidak hanya enteng, tapi kuat sekaligus mahal banget.
Pantas motor MotoGP memakai material berbeda dengan motor harian karena tuntutan motor MotoGP adalah motor dengan performa terbaik alias motor prototipe di mana barang-barangnya performanya benar-benar yang terbaik.
Lebih jelas beda motor MotoGP dengan motor harian langsung simak videonya berikut;
Baca Juga: Ini Alasan WSBK Ada Sistem Pit Stop Seperti F1, MotoGP Tidak Ada
Source | : | Berbagai sumber |
Penulis | : | Joni Lono Mulia |
Editor | : | Joni Lono Mulia |
KOMENTAR