Harga Rp 3 Jutaan Motor Murah 2023 Honda Vario Dilelang di Pontianak, STNK dan BPKB Ada Bro

Galih Setiadi - Senin, 31 Juli 2023 | 19:00 WIB
Kolase Lelang.go.id
Ada motor murah 2023 Honda Vario harga mulai Rp 3 jutaan di Pontianak.

MOTOR Plus-online.com - Kesempatan bagus punya motor murah 2023 berupa Honda Vario dilelang dengan harga Rp 3 jutaan, surat-surat lengkap buruan sikat bro.

Jangan khawatir akan mendapatkan unit bodong untuk mendapatkan motor murah di lelang motor.

Soalnya, banyak motor murah yang ditawarkan lengkap dengan surat-surat dan dokumen kepemilikan.

Salah satunya yang diadakan oleh Badan Keuangan Dan Aset Daerah Provinsi Kalimantan Barat nih.

Lelang motor dan kendaraan lain itu ewat perantara Kantor Pelayanan Kekayaan Negara dan Lelang (KPKNL) Pontianak.

Pelaksanaan lelang berada di KPKNL Pontianak yang beralamat di Jalan Letjen Sutoyo No. 19, Pontianak, Kalimantan Barat.

Dari 29 kendaraan yang dilelang, di antaranya Honda NC110A1C atau lebih dikenal dengan Honda Vario 110 tahun 2013.

Dikutip dari lelang.go.id, Honda Vario dengan mesin 110 cc itu buka harga Rp 3.076.250.

Baca Juga: Motor Murah Rp 4 Jutaan Honda Supra X Tahun 2012 Bisa Dibawa Pulang, Dokumen Komplit

Dengan harga segitu, motor yang ditawarkan memilik Surat Tanda Nomor Kendaraan (STNK) dan Buku Pemilik Kendaraan Bermotor (BPKB).

Untuk mengikuti lelang motor, brother perlu menyetor uang jaminan sebesar Rp 1.110.000.

Lumayan banget kalau bisa memenangkan lelang motor tersebut di angka Rp 3 jutaan itu, bro.

Namun, tidak dijelaskan secara detail mengenai kondisi motor murah yang ditawarkan itu.

Batas akhir penyerahan uang jaminan ditunggu sampai dengan tanggal 1 Agustus 2023.

Kolase Lelang.go.id
Tampak samping kanan dan kiri motor Honda Vario 110 tahun 2013.

Lalu, untuk pelaksanaan lelang pada tanggal 2 Agustus 2023 pukul 08:30 sampai 09:30 WIB.

Untuk lebih lengkapnya, klik LINK INI.

Penulis : Galih Setiadi
Editor : Joni Lono Mulia


KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular