Penjualan Motor Baru di Indonesia Awal 2023 Bikin Kaget, Thailand Gak Ada Apa-apanya

Reyhan Firdaus - Rabu, 2 Agustus 2023 | 12:15 WIB
Yamaha Indonesia
Yamaha XMAX salah satu motor yang diekspor dari Indonesia

MOTOR Plus-online - Penjualan motor di Indonesia disebut paling tinggi di Asia Tenggara.

Kalau brother perhatikan, populasi motor di Indonesia tiap tahun selalu bertambah pesat.

Bagaimana jika dibandingkan negara Asia Tenggara atau ASEAN lain, seperti Thailand dan Malaysia?

Rupanya Indonesia tetap jadi negara pertama, yang paling banyak mengkonsumsi sekaligus produksi motor.

Yuk kita cek datanya, ternyata perbandingan Indonesia dengan negara lain bikin mata melongo.

Dikutip dari ASEAN Automotive Federation, penjualan motor selama 6 bulan di ASEAN punya angka fantastis.

Yaitu tembus 6.524.244 unit motor baru, atau naik 15,5 persen dibandingkan tahun lalu.

Untuk produksi motor, angkanya juga mencapai 6.941.084 unit, atau naik 21,5 persen.

Gila kan, soalnya 3 tahun belakangan penjualan dan produksi motor biasanya di angka 5 juta unit.

Ini diambil ASEAN Automotive Federation, melalui riset kinerja sektor otomotif Indonesia, Thailand, Malaysia, Filipina, Vietnam, dan Singapura.

Source : Asean-autofed.com
Penulis : Reyhan Firdaus
Editor : Aong


KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular