Cuma di GIIAS 2023, Suzuki Pakai Mesin Hybrid 1.500 cc dan Enggak Bakal Kepanasan

Yuka Samudera - Kamis, 10 Agustus 2023 | 15:08 WIB
Yuka S./MOTOR Plus
Hadir di GIIAS 2023, mobil Suzuki dengan mesin hybrid 1500 cc ini hadir di Indonesia.

MOTOR Plus-Online.com - Hadir di GIIAS 2023, mobil Suzuki dengan mesin hybrid 1.500 cc dijamin enggak bakal kepanasan.

Brother MOTOR Plus yang juga menyukai mobil, mungkin bisa tengok beberapa line-up mobil hybrid Suzuki.

Hybrid World jadi tema utama PT Suzuki Indomobil Sales (SIS) pada gelaran GAIKINDO Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2023.

Di GIIAS 2023, Suzuki belum menampilkan mobil baru dan mengandalkan lini produk dengan teknologi hybrid.

Antara lain seperti Suzuki Ertiga Hybrid, Grand Vitara Hybrid, dan XL7 Hybrid selama GIIAS 2023 berlangsung.

Seperti yang diutarakan Matsushita Ryohei, 4W Marketing Director SIS.

Ia mengatakan, lini produk hybrid ini adalah bukti Suzuki ikut berkontribusi dalam kelestarian lingkungan.

Suzuki memiliki teknologi hybrid SHVS (Smart Hybrid Vehicle by Suzuki) yang sudah diproduksi sejak 2022 di Indonesia,” ujar Ryohei, Kamis (10/8/2023).

Baca Juga: Serbu GIIAS 2023 Banyak Motor Baru, Ini Daftar Merek Motor yang Mejeng

“SHVS menjadi langkah awal Suzuki untuk memperkenalkan teknolog elektrifikasi hybrid yang ramah lingkungan,” lanjutnya.

Ryohei meyakini teknologi SHVS adalah solusi yang realistis untuk digunakan di Indonesia.

Yuka S./MOTOR Plus
Suzuki Ertiga Hybrid, mesin hybrid 1.500 cc dan enggak bakal kepanasan

SHVS adalah teknologi mild hybrid yang mengandalkan ISG (Integrated Starter Generator) dan baterai lithium-ion.

Generator ini memberikan tenaga listrik bantuan dari baterai lithium-ion.

Gunanya untuk meringankan beban kerja mesin serta efisiensi bahan bakar melalui fitur Auto Start-Stop.

SHVS di Indonesia saat ini sudah ada di Ertiga Hybrid, Grand Vitara Hybrid, dan yang terbaru XL7 Hybrid pada Juni 2023.

“Sebanyak 12.400 unit Suzuki berteknologi SHVS yang sudah terjual di Indonesia sampai saat ini,” jelas Ryohei. 

Penulis : Yuka Samudera
Editor : Joni Lono Mulia


KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular