Motor Baru Harley-Davidson Pan America 1250 Special di GIIAS 2023 Banyak Fitur Canggih Touring Makin Mantap

Ardhana Adwitiya - Selasa, 15 Agustus 2023 | 11:25 WIB
JLM Auto Indonesia
Harley-Davidson Pan America 1250 Special rilis di GIIAS 2023.

MOTOR Plus-online.com - Harley-Davidson meluncurkan motor baru Pan America 1250 Special di event Gaikindo Indonesia International Auto Show atau GIIAS 2023, Jumat (11/8/2023)

Motor baru Harley-Davidson itu dilengkapi berbagai fitur yang menunjang kegiatan touring. 

Pasalnya Pan America 1250 Special hadir sebagai motor adventure yang siap diajak menjelajah beragam medan. 

Motor penjelajah asal Amerika Serikat itu dijual dalam 3 pilihan warna, vivid black, color, dan two-tone. 

Untuk vivid black dipasarkan Rp 811.965.000, kemudian Rp 816.405.000 untuk color, dan two-tone seharga Rp 818.403.000.

Ketiga harga tersebut merupakan harga off the road. 

Harley-Davidson Pan America 1250 Special dibekali mesin Revolution Max 1250 baru, dengan konfigurasi mesin V-Twin berkapasitas 1.250cc berpendingin cairan

JLM Auto Indonesia
Mesin Revolution Max 1250 di H-D Pan America.

Untuk meningkatkan pengalaman berkendara, dipasang beberapa mode berkendara yang dikontrol secara elektronik plus fitur Cornering Rider Safety Enhancements.

Baca Juga: Di GIIAS 2023 Rilis Motor Baru Harley-Davidson Breakout 117, Intip Spesifikasi dan Fiturnya

Harley-Davidson Pan America 1250 Special dibekali banyak fitur eksklusif yaitu:

1. Semi-Active Front and Rear Suspension with Vehicle Load Control

Harley-Davidson Pan America 1250 Special dilengkapi suspensi depan dan belakang semi-aktif yang dapat disetel secara elektronik.

Dengan memakai data yang disediakan oleh sensor motor, sistem suspensi ini mengatur peredaman secara otomatis agar sesuai dengan kondisi dan aktivitas berkendara. 

Sokbreker yang dipakai merek SHOWA, sedangkan software kontrol dikembangkan oleh Harley-Davidson. 

Sistem Vehicle Loading Control dapat merasakan bobot pengendara, penumpang dan barang bawaan untuk memilih penurunan suspensi yang optimal dengan menyesuaikan preload belakang secara otomatis. 

Ketinggian jok tanpa muatan adalah 33,4 inci pada posisi rendah dan 34,4 inci pada posisi tinggi. 

2. Tire Pressure Monitoring System (TPMS)

Baca Juga: Ini Motor Harley-Davidson Paling Murah di GIIAS 2023, Intip Spesifikasi Lengkapnya

TPMS bikin brother tahu berapa tekanan ban motor yang ditampilkan lewat panel instrumen digital. 

Fitur ini menampilkan tekanan ban depan dan belakang, menampilkan indikator untuk memperingatkan pengendara saat tekanan ban rendah, dan tekanan harus diperiksa.

Sehingga tekanan udara ban tetap optimal untuk kinerja kendaraan dan umur ban.

3. Center Stand

Stand tengah dihadirkan untuk menopang motor yang sedang diparkir dalam posisi tegak. 

Dengan dipasangnya standar tengah ini, motor yang diparkir membutuhkan lebih sedikit ruang daripada yang digunakan pada standar sampingnya. 

Center stand juga memudagkan penggantian ban dengan cara menaikkan roda belakang dari tanah. 

4. Multi-Position Rear Brake Pedal

Baca Juga: Daftar Harga Moge Harley-Davidson di GIIAS 2023, Ada Diskon Spesial

Ketinggian pedal kaki rem belakang dapat diubah posisinya untuk meningkatkan kontrol dan kenyamanan saat brothee berdiri.

Biasanya pemotor berdiri saat melibas jalan off-road guna meningkatkan handling dan pandangan.

5. Daymaker Signature Adaptive Headlamp

Teknologi Advanced Daymaker Adaptive Headlamp menggunakan bahan ABS IMU disematkan untuk menentukan sudut kemiringan  motor.

Fitur ini secara otomatis memproyeksikan cahaya tambahan ke bagian sudut untuk menerangi area jalan yang mungkin tidak diterangi lampu depan LED.

Ini dapat membuat pengendara lebih percaya diri di jalan yang gelap.

Sistem ini mencakup tiga elemen LED per sisi, terletak tepat di atas headlamp Daymaker utama.

Lampu adaptif dapat menyala secara berurutan berdasarkan sudut kemiringan motor, yaitu diantaranya 8 derajat, 15 derajat, dan 23 derajat.

Baca Juga: Bukan Motor Murah 2 Model Harley-Davidson Resmi Meluncur di GIIAS 2023

Arus ke elemen adaptif meningkat secara bertahap sehingga pencahayaan tambahan bersifat progresif dan tampak hampir mulus bagi pengendara.

Sistem berfungsi saat lampu utama dalam mode sinar tinggi atau sinar rendah.

JLM Auto Indonesia
Smeua fitur canggih H-D Pan America bisa diatur secara elektronik lewat panel instrumen full digital.

7. Heated Hand Grips and Hand Wind Deflectors

Dua fitur ini memberikan kenyamanan tambahan saat berkendara di cuaca dingin.

Pemanas di handgrip memiliki tiga setelan suhu, dipilih dengan tombol yang dapat di kontrol pada bagian tangan.

8. Steering Damper

Steering damper atau peredam kemudi meningkatkan kinerja dinamis selama pengendaraan off-road yang agresif.

9. Adaptive Ride Height (opsional) 

Baca Juga: Prediksi Launching Motor Baru di GIIAS 2023 Hari Ini, Moge Harley-Davidson dan Honda Listrik

Adaptive Ride Height (ARH) adalah pilihan yang hanya tersedia untuk model Pan America 1250 Special.

Harley-Davidson jadi pabrikan pertama yang menyediakan teknologi ini. 

ARH bikin pemotor tambah percaya diri, karena dapat mengatur ketinggian jok.

Jok motor jadi lebih rendah saat diam, tanpa mengurangi ground clearance saat bergerak.

Jadi brother enggak perlu panik saat mau naik motor, karena ARH dapat menurunkan tinggi jok 1 sampai 2 inci. 

Sementara saat jalan, tinggi jok akan kembali ke posisi semula. 

Ketinggian jok tanpa muatan adalah 32,7 inci pada posisi rendah dan 33,7 inci pada posisi tinggi. 

ARH mempertahankan semua fitur suspensi depan dan belakang semi-aktif.

Ada empat sub-mode Adaptive Ride Height yang dapat dipilih, yakni Auto Mode, Short Delay, Long Delay Modes, dan Locked Mode. .

10. Tubeless Laced Wheels (opsional) 

Pelek aluminium menggunakan jari-jari tahan karat. 

Roda ini memberikan beberapa keuntungan bagi pengendara dibandingkan cast-wheels dalam kondisi berkendara off-road.

Desainnya memungkinkan penggunaan ban tubeless, yang menghilangkan bobot ban dalam.

Nah itu dia fitur-fitur canggih yang ada di motor baru Harley-Davidson Pan America 1250 Special. 

Penulis : Ardhana Adwitiya
Editor : Joni Lono Mulia


KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular